Merayakan ulang tahun pernikahan yang keenam di tempat mewah. Asty dan suami kompak mengenakan busana putih. Begitu juga para karyawan yang ikut merayakan. "Bahagia kami berdua, Bahagia kami bersama," tulis Asty. (Instagram/asty_ananta)
Makan bersama dengan karyawannya. Mereka juga kompak mengenakan pakaian putih. "Happy Wedding Anniversary to our CEO FOURMI, Mr. Hendra Suyanto and CVO & Brand Ambassador (BA) Mrs. Asty Ananta!," tulis fourmiindonesia. (Instagram/asty_ananta)
2 Oktober 2016 silam, Asty dan Hendra resmi mengucap janji sehidup semati dalam janji suci pernikahan. Keduanya menikah di Resort Sofitel Bali Nusa Dua. Sayangnya, restu orangtua Asty Ananta belum mengiringi pernikahannya saat itu. (Instagram/asty_ananta)
Alasan pertama orangtua tak memberi restu. karena presenter dan pemeran itu belum pernah memperkenalkan calon suaminya kepada pihak keluarga. Alasan kedua, sebagai seorang muslim, orangtua Asty menginginkan putrinya menikah dengan pria yang seiman. Kabar yang beredar, suami Asty Ananta bukan beragama Islam. (Instagram/asty_ananta)
Hingga kini, rumah tangga Asty dan Hendra tak pernah diterpa gosip miring. Rumah tangga keduanya bahkan terlihat begitu harmonis dan kerap membagikan momen kemesraannya. (Instagram/asty_ananta)
Momen romantis pasangan yang hingga kini belum dikaruniai momongan. Meski baru beberapa hari berpisah, Asty langsung menjemput sang suami yang selesai tugas di luar kota. "Saat itu.. menjemput Bapak Koko di airport sambil bawain bouquet," tulis Asty. (Instagram/asty_ananta)
Asty Ananta juga mengucapkan rasa syukurnya telah memiliki suami yang penuh kasih sayang. "Saya sangat bersyukur dan beruntung memiliki pendamping yang penuh kasih I LUUP YOU SOOO MUCH," tulisnya dalam salah satu unggahannya. (Instagram/asty_ananta)