Fimela.com, Jakarta Perhatian seseorang bisa dibedakan berdasarkan kadarnya. Terkadang kita akan mengharapkan pasangan akan memberikan perhatian lebih besar kepada kita dibandingkan kita mengharapkan dari orang lain. Seorang pria memberikan perhatian besar padamu sebagai bentuk cinta yang tulus jika ia menunjukkan sekian tanda ini.
What's On Fimela
powered by
1. Menjadi pendengar setia
Salah satu bentuk perhatian mendasar yang bisa ditunjukkan oleh pria secara tulus adalah menjadi pendengar. Mendengarkan mungkin terkesan remeh, tapi percayalah tidak semua manusia bisa menjadi pendengar yang baik, apalagi pria umumnya punya konsentrasi jangka pendek. Tapi jika pasangan tidak menyela saat kamu bicara, menatapmu dengan seksama, menanggapi keluh-kesahmu, memberimu berbagai kalimat penyemangat dan sabar hingga ocehan itu selesai, dia adalah pria terbaik untuk dipertahankan.
2. Dia menanyakan apa pun yang kamu suka
Ketika pria perhatian dan menaruh kepedulian padamu, secara alami ia akan terdorong untuk menayakan segala hal yang paling kamu suka di dunia ini. Ia mungkin akan mendesakmu untuk bicara apa yang paling kamu suka lakukan di waktu luangmu, apa hobimu, minatmu, apa yang membuatmu paling bahagia, humor seperti apa yang paling bisa membuatmu tertawa, dan lain sebagainya. Itu adalah pertanda ia juga ingin memahami kebahagiaanmu, karena apa yang membuatmu bahagia juga membuatnya bahagia.
3. Memerhatikan dan mengingat hal detail
Jika pria yang jadi pasanganmu mengingat apa peliharaan pertamamu, nama kucing kesayanganmu yang mati waktu kecil, atau kota yang paling ingin kamu kunjungi, itu adalah salah satu pertanda baik. Pria yang mencintai dan memberikan perhatian tulus padamu akan memerhatikan hal-hal detail tentang dirimu. Bahkan ia mengingat kebiasaan kecilmu seperti hal pertama yang sering kamu lakukan sebelum makan dan sesudah makan.
4. Menyadari perubahan kecil padamu
Masih nyambung dengan poin sebelumnya, pria yang perhatian terhadapmu akan secara alami mengamati apa pun yang ada pada dirimu. Jadi tidak mengejutkan jika ia juga menyadari ada yang berubah dari penampilan atau sikapmu. Bahkan mungkin ia sadar seperti apa suasana hatimu dari caramu makan, berjalan dan rambut poni yang kamu potong 1 cm. Ketika ia mengamati apa pun yang ada pada dirimu, perhatiannya pasti besar kepadamu.
5. Dia suka melakukan hal-hal baru denganmu
Tanda lain jika seorang pria perhatian terhadapmu adalah ketika ia suka menghabiskan waktu denganmu apapun kegiatannya, apalagi jika ia bisa mencoba hal-hal baru yang belum pernah ia lakukan bersamamu. Pada dasarnya ia ingin menciptakan momen khusus dan spesial hanya bersamamu. Jadi apapun yang ia lakukan denganmu pasti menyenangkan. Bahkan ia rela melakukan apa yang kamu suka meskipun dia tidak suka. Itu adalah sebuah pengorbanan sekaligus perhatian yang besar dari seorang pria.
Jika sekian hal itu yang kamu temukan darinya, kemungkinan besar ia menyimpan perhatian besar kepadamu.
#Women for Women