Fimela.com, Jakarta Ketika berbicara soal jerawat, yang pasti langsung terpikirkan adalah noda merah yang ada pada kulit wajah. Padahal, ada juga loh jerawat yang muncul di punggung. Jerawat di punggung biasanya terbentuk akibat pori-pori kulit yang tertutup oleh tumpukan keringat, minyak, dan rambut. Hal tersebut tentunya menjadi sangat tidak nyaman, karena jerawat punggung juga dapat menimbulkan rasa sakit jika mengalami tekanan seperti ketika sedang berbaring.
Penyebab jerawat punggung cukup beragam, seperti karena perubahan hormon. Hal yang satu ini biasanya banyak dialami oleh remaja, perempuan pada umumnya (akibat siklus menstruasi), dan juga ibu hamil. Pengonsumsian obat tertentu juga dapat menimbulkan efek samping salah satunya jerawat punggung. Selain itu, jerawat punggung juga dapat disebabkan karena faktor genetika.
Terdapat juga penyebab yang paling umum yakni keringat. Jerawat punggung dapat terbentuk dari kombinasi keringat, suhu panas tubuh, bakteri, dan hal lainnya yang dapat menyebabkan pori-pori tersumbat. Menggunakan pakaian ketat ketika berolahraga dalam waktu yang cukup lama dapat menjadi penyumbang besar resiko timbulnya jerawat pada punggung.
Lokasinya yang berada di punggung, membuat jerawat punggung terkadang tidak sengaja tergores oleh kuku akibat garukan yang terlalu keras. Akibatnya, jerawat punggung seringkali meninggalkan bekas. Menghilangkan bekas jerawat pada punggung termasuk hal yang cukup sulit dilakukan karena posisinya yang tidak bisa dilihat dan sulit digapai oleh tangan. Oleh karena itu, merangkum dari berbagai sumber, berikut cara menghilangkan bekas jerawat di punggung.
What's On Fimela
powered by
Perawatan bekas jerawatpPunggung di rumah
Menhilangkan bekas jerawat di punggung yang masih tergolong sedikit dan tidak memiliki bekas yang terlalu dalam, dapat dilakukan di rumah dengan menggunakan produk-produk kecantikan yang ada di pasaran. Melansir dari healthline.com dan herocosmetics.us, berikut cara dan produk yang dapat digunakan untuk menghilangkan bekas jerawat punggung secara praktis di rumah:
1. Eksfoliasi
Mengeksfoliasi badan secara rutin dapat menjadi salah satu cara untuk menghilangkan bekas jerawat membandel di punggung. Produk yang dapat digunakan adalah scrub ataupun produk yang mengandung Alpha Hydroxy Acids (AHA). Kandungan AHA pada produk eksfoliasi dapat berfungsi untuk menyingkirkan sel kulit mati dan mencegah terjadinya penyumbatan pori-pori kulit. Rutin mengeksfoliasi dapat membantu menyamarkan tampilan bekas jerawat di punggung.
2. Vitamin C
Melansir dari herocosmetics.us, Dr. Allawh, seorang dermatologist bersertifikat di Philadelphia mengatakan bahwa Vitamin C merupakan antioksidan yang kuat dan salah satu kandungan penting yang harus ada di rangakian produk skincare rutin setiap orang. Vitamin C dapat membantu mencerahkan bekas jerawat di punggung karena memiliki fungsi untuk mencegah kerusakan kulit akibat sinar matahari, meningkatkan produksi kolagen, mencerahkan kulit, dan yang paling penting yaitu memperbaiki dan meningkatkan warna kulit.
3. Lactid Acid
Menggunakan Lactic Acid dapat membantu memperbaiki tekstur, penampilan, dan pigmentasi kulit. Selain itu, Lactic Acid juga dapat bemanfaat untuk mencerahkan noda bekas jerawat. Kandungan yang satu ini sangat dapat ditemukan pada produk-produk kecantikan yang beredar di pasaran. Sehingga, penggunaan Lactic Acid untuk menghilangkan bekas jerawat di punggung tergolong ke dalam perawatan yang mudah dilakukan di rumah.
4. Salicylic Acid
Salicylic acid merupakan bahan kandungan dalam produk kecantikan yang dapat merawat bekas jerawat. Salicylic acid bekerja dengan membersihkan pori-pori, mengurangi tampilan bekas luka, dan mengeksfoliasi kulit. Bagi orang yang memiliki kulit sensitif, penggunaan salicylic acid untuk menghilangkan bekas jerawat di punggung dapat dilakukan dengan dijadikan spot treatment karena kandungan ini dapat membuat kulit menjadi kering dan iritasi bagi sebagian orang.
Perawatan bekas jerawat punggung di klinik kecantikan
Bekas jerawat punggung yang sudah terlalu parah dan menganggu penampilan, akan sulit hilang jika hanya dirawat dengan produk-produk rumahan seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya. Untuk bekas jerawat punggung yang cukup parah, sebaiknya dihilangkan dengan cara perawatan dari dermatologist. Perawatan untuk menghilangkan bekas jerawat punggung oleh dermatologist biasanya menggunakan prosedur laser, micro-needling, dan chemical peeling.
Prosedur laser dan micro-needling dilakukan untuk meningkatkan produksi sintesis kolagen. Dikutip dari herocosmetics.us, prosedur laser dan micro-needling disarankan untuk dilakukan enam bulan sekali untuk hasil yang memuaskan. Sedangkan prosedur chemical peeling adalah pengaplikasian zat kimia aktif yang dilakukan dibawah pengawasan dermatologist. Prosedur ini dapat membantu menyamarkan bekas jerawat di punggung hingga 90%.
*Penulis: Frida Anggi Pratasya.
#Women for Women
Penyebab Jerawat Punggung
.1. Produksi Minyak Berlebih
Penyebab utama munculnya jerawat di punggung, yaitu disebabkan karena produksi minyak berlebihan yang dihasilkan kelenjar sebaceous. Produksi minyak berlebih bisa disebabkan karena terlalu sering mengonsumsi makanan berminyak dan terlalu manis.
2. Perubahan Hormon
Jerawat akan muncul akibat terjadi perubahan hormon yang dialami perempuan, apalagi jika memasuki masa haid, masa kehamilan, masa menyusui dan menapouse. Penyebab yang satu ini sangat normal terjadi, dan jerawat bisa hilang setelah hormon pada perempuan kembali normal.
3. Jarang Mandi
Karena jarang mandi atau membersihkan badan setelah beraktivitas. Ada banyak kuman, bakteri, keringat dan kotoran yang menempel di tubuh, sehingga harus mandi menggunakan body care yang tepat. Jangan lupa juga untuk mengganti pakaianmu yang sudah basah karena keringat.