5 Cara Mengatakan pada Pria bahwa Kamu Tak Tertarik Padanya

Febi Anindya Kirana diperbarui 03 Okt 2022, 16:15 WIB

Fimela.com, Jakarta Terkadang dalam hidup ini ada situasi yang namanya "tidak bisa jadi teman dengan lawan jenis". Mungkin seorang pria yang menjadi temanmu menyukaimu, tapi kamu tak bisa membalas cintanya karena tidak memiliki perasaan yang sama. Lalu bagaimana cara menolak dengan cara yang lebih baik? Mungkin ini beberapa cara mengatakan pada pria bahwa kamu tak tertarik padanya.

What's On Fimela
2 dari 6 halaman

1. Mengatakan dengan jujur

Ilustrasi/copyrightshutterstock/Dean Drobot

Kejujuran adalah kunci. Bagaimana pun kamu tidak harus menyembunyikan fakta bahwa dirimu tidak tertarik menjalin hubungan cinta dengannya. Itu mungkin akan menyakiti hatinya, tapi akan lebih baik dikatakan di awal sebelum ia memiliki harapan terlalu besar terhadapmu ketika kamu membiarkan perasaannya bergulir hanya karena kamu baik padanya dan ia menganggap punya kesempatan untuk menjadi pasanganmu.

3 dari 6 halaman

2. Bersikap sibuk

ilustrasi menanam tanaman/MOUii/Shutterstock

Cara terbaik kedua untuk menunjukkan bahwa kamu tidak tertarik padanya adalah selalu memberi alasan sibuk. Jangan memberinya kesempatan untuk mengajakmu kencan atau ketemuan berdua saja. Itu adalah cara terbaik untuk menciptakan jarak sehingga ia sadar mungkin ia sedang membuang-buang waktunya hanya untuk mengejar seseorang yang tidak menerima cintanya yang tulus. Kamu bisa menunjukkan dengan siapa saja kamu sedang keluar sehingga ia tidak berpikir kamu membohonginya.

4 dari 6 halaman

3. Hindari melempar sinyal suka

ilustrasi pasangan cinta kencan/milatas/Shutterstock

Terkadang perempuan ingin bersikap baik dan ramah saja kepada pria yang menyukainya tapi tidak berniat sedikit pun untuk pergi kencan. Namun sikap baik itu bisa saja diartikan salah oleh pria tersebut sebagai sinyal suka. Jadi hindari sebisa mungkin melakukan flirting, menggoda atau melemparkan sinyal suka, termasuk memberinya sikap baik dan ramah, apalagi memberinya perhatian dan kepedulian. Itu akan membuatnya salah paham.

5 dari 6 halaman

4. Mengenalkannya dengan teman perempuanmu

ilustrasi pasangan cinta romantis/Akarawut/Shutterstock

Daripada ia menujukan cintanya untukmu yang jelas bertepuk sebelah tangan, coba kamu berperan sebagai mak comblang untuknya. Pilih teman yang sekiranya cocok dengan kepribadian pria yang mendekatimu kemudian kenalkan mereka berdua. Siapa tahu justru keduanya cocok dan pria yang mendekatimu bisa berpikiran terbuka dan mengubah jalur jadi menyukai temanmu. Jika dia tegas menyukaimu, caramu mencomblangkan dia dengan temanmu pasti akan membuatnya benci padamu. Itu pertanda bagus, ia bisa saja tidak lagi menghubungimu.

6 dari 6 halaman

5. Perlahan mengurangi kontak dan interaksi

ilustrasi pasangan kencan/TimeImage Production/Shutterstock

Mungkin kamu tidak bisa menghindari dia sepenuhnya karena termasuk orang yang sering bertemu dan berada di lingkup yang dekat denganmu. Cara yang bisa kamu lakukan adalah memangkas komunikasi lewat kontak telepon, chat dan interaksi lainnya. Semakin banyak kontak, semakin dia akan berpikir kamu menyukainya. Jadi bersikaplah cuek terhadapnya dan perlahan tidak ada kabar.

Jadi jika ada seorang pria yang mencoba mendekatimu tapi kamu tidak menyukainya, coba sekian cara di atas, Sahabat Fimela.

#Women for Women