Fimela.com, Jakarta Bosan dengan telur dadar biasa? Yuk, coba bikin telur dadar rawis yang lembut ini. Telur dadar rawis ini juga cocok jadi pelengkap ragam lauk. Selengkapnya simak resepnya di bawah ini.
Bahan-Bahan
- 4 butir telur ayam
- 1/2 sdt garam
- 1/4 sdt kaldu bubuk
- 1/4 sdt lada bubuk
- 80 ml susu cair
What's On Fimela
powered by
2 dari 2 halaman
Cara Membuat
Ttelur rawis./Copyright shutterstock.com
1. Kocok lepas telur dan semua bumbu.
2. Tambahkan susu ke kocokan telur. Aduk rata.
3. Panaskan teflon yang sudah diolesi minyak.
4. Tuang adonan telur ke teflon, lalu ratakan tipis.
5. Goreng sampai telur matang. Lakukan hingga habis.
6. Gulung telur dadar, lalu iris tipis. Sajikan.
Selamat mencoba dan semoga suka!
#WomenforWomen