Bintang film Danur itu memberikan perkuliahan di Departemen Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik. Ia memaparkan materi terkait selebritisasi dan selebrifikasi yang lebih banyak membahas dunia selebritas. (Instagram/prillylatuconsina96)
Menjadi guru atau pengajar, merupakan salah satu cita-citanya sejak kecil. "Hari ini salah satu cita-citaku dari kecil tercapai, mengajar di dalam kelas layaknya guru pengajar." tulisnya sebagai keterangan video.
Perempuan berusia 25 tahun itu tak memungkiri sempat merasakan deg-degan mengajar mahasiswa di kelas, "Awalnya deg2an karena tidak terbayang akan seperti apa respon mahasiswa di kelas, meski di kuliah umum online sebelumnya dapat sambutan yang baik." lanjut Prilly. (Instagram/prillylatuconsina96)
Sekitar dua jam Prilly menjadi dosen tamu mengajar mahasiswa untuk mata kuliah Kajian Selebritas. Selain memberikan materi, ia juga mengajak para mahasiswa untuk interaktif dengan melakukan sesi tanya jawab. (Instagram/prillylatuconsina96)
Artis yang juga pengusaha itu tampak bahagia saat sesi tanya jawab. Prilly juga mendekat siapa yang mengajukan pertanyaan. "Betapa senangnya saat mahasiswa di kelas aktif bertanya." lanjut Prilly. (Instagram/prillylatuconsina96)
Meski hanya sebagai dosen tamu, Prilly mengaku senang bisa mengajar. Selain itu, ia juga banyak belajar dari proses tersebut. (Instagram/prillylatuconsina96)
Pogram Praktisi Mengajar digagas Kemendikbudristek. Sebelum menjadi dosen tamu, ia mengikuti program Praktisi Mengajar. "Terima kasih @ugm.yogyakarta yang memberikan aku kepercayaan untuk mengisi mata kuliah di sana dan untuk kebijakan @kampusmerdeka.ri yang punya program @praktisimengajar," tutup Prilly. (Instagram/prillylatuconsina96)