9 Cara Menggunakan Lulur dengan Tepat agar Dapat Manfaat Lebih Maksimal

Fimela Reporter diperbarui 24 Okt 2022, 11:30 WIB

Fimela.com, Jakarta Kulit yang sehat dan halus adalah dambaan semua orang, terutama perempuan. Rutin dan konsisten melakukan perawatan tubuh sangat diperlukan untuk menjaga kulit tetap bercahaya dan sehat. Meskipun demikian, masih banyak perempuan yang salah dalam menggunakan lulur, sehingga manfaat yang didapat tidak maksimal.

Menggunakan lulur sangat bagus untuk mengelupas kulit kering karena menghilangkan sel-sel kulit mati yang kering dan membantu Anda menutrisi kulit baru yang segar di bawahnya. Hasilnya adalah kulit yang lembut dan bercahaya di seluruh bagian tubuh. Biasanya, lulur menggunakan bahan abrasif seperti gula atau garam.

Dilansir dari healthline.com dan skinkraft.com, Selasa (27/9/2022), saat ingin menggunakan lulur untuk merangsang pergantian sel kulit, menghasilkan kulit yang lebih halus, lebih cerah dan mungkin mencegah jerawat, bagian terpenting adalah menggunakan body scrub yang melembapkan dan dilanjutkan dengan body lotion yang melembapkan.

What's On Fimela
2 dari 4 halaman

Manfaat Menggunakan Lulur

Berikut ini merupakan manfaat yang bisa kamu dapat dari lulur. Credits: pexels.com by Tara Winstead

1. Kulit Lebih Halus

Lulur tubuh menghilangkan sel-sel kulit mati dari lapisan atas kulit. Lulur juga membersihkan kotoran dan debu dari pori-pori kulit. Eksfoliasi tubuh membuat kulit segar, cerah dan pastinya lebih halus. Gunakan lulur bahan alami seperti lulur kopi, lulur lidah buaya, dll.

2. Kulit Lebih Lembab

Lulur tubuh dapat mengelupas kulit dan ini membuka pori-pori kulit kamu yang tersumbat. Saat kamu mengoleskan pelembap setelah digosok, itu menembus kulit lebih dalam. Ini memberi kamu pengalaman pelembab yang lebih baik, meningkatkan efek pelembab dan menghidrasi kulit.

3. Mencegah Benjolan Tubuh

Sama seperti scrub wajah, scrub tubuh membantu menyingkirkan minyak sebum ekstra yang diproduksi di banyak bagian tubuh. Pori-pori kulit kamu tetap bersih dan kemungkinan munculnya benjolan berkurang.

Ketika mencukur rambut tubuh, ada kemungkinan munculnya benjolan karena rambut yang tumbuh ke dalam. Menggosok tubuh dengan lulur dapat membantu hal tersebut. Disarankan untuk menggunakan lulur sebelum bercukur untuk mencegah benjolan pisau cukur.

4. Peremajaan Kulit

Exfoliating dengan lulur dapat mengelupas lapisan terluar (epidermis) kulit dan memberikan waktu kulit kamu untuk meremajakan. Kulit segar, lembut dan halus beregenerasi. Selain itu, menggunakan lulur dapat disertai dengan memijat kulit, yang merupakan penghilang stres yang menenangkan kamu, baik secara mental maupun fisik. Tubuh dan pikiran bisa lebih rileks.

5. Meningkatkan Mood

Lulur memiliki wewangian yang memikat. Selain memberi manfaat pada kulit yang luar biasa, lulur dapat mengangkat suasana hati dan membuat kamu merasa segar.

3 dari 4 halaman

Cara Menggunakan Lulur dengan Tepat

Menggunakan lulur dengan benar dapat memaksimalkan manfaat dari lulur. Credits: pexels.com by Los Muertos Crew

Menggunakan lulur relatif mudah dan aman, selama Anda mengikuti beberapa langkah sederhana ini. Asisten Profesor Klinis Dermatologi di Yale New Haven Hospital, Deanne Mraz Robinson, menyarankan langkah berikut:

1. Bilas kulitmu dengan air hangat.

2. Taruh sedikit body scrub atau lulur di tangan kamu.

3. Gosokkan dengan lembut pada kulitmu dengan gerakan melingkar kecil menggunakan tangan atau sarung tangan khusus eksfoliasi.

4. Gosok kulit dengan lembut maksimal selama 30 detik.

5. Setelah menggosok, bilas kulit dengan air hangat.

6. Kemudian cuci kulit secara menyeluruh menggunakan pembersih atau sabun yang biasanya kamu gunakan.

7. Setelah kulit bersih, lap dengan handuk.

8. Tepuk kulit kamu secara perlahan hingga kering.

9. Terakhir, oleskan moisturizer untuk kelembapan ekstra.

4 dari 4 halaman

Kapan Harus Menggunakan Lulur?

Penggunaan waktu lulur yang tepat dapat menghindari kulit over eksfoliasi. Credit: pexels.com/Meta

Kamu bisa menggunakan lulur untuk eksfoliasi tergantung pada jenis kulit kamu. Pakar kulit merekomendasikan penggunaan lulur setidaknya satu hingga tiga kali seminggu untuk menghilangkan sel-sel mati, racun, dan kotoran, membuka pori-pori, dan meningkatkan sirkulasi darah.

Jika kulitmu sensitif, lakukan tes tempel di tangan untuk melihat bagaimana reaksinya. Mulailah dengan menggunakan produk seminggu sekali dan tingkatkan hingga tiga kali seminggu.

Orang dengan kulit berminyak tidak boleh melakukan eksfoliasi terlalu sering karena dapat menjadi bumerang dan menyebabkan produksi sebum yang berlebihan. Konsultasikan dengan ahli perawatan kulit pilihan Anda untuk menentukan frekuensi penggunaan lulur yang optimal untuk jenis kulit.

 

*Penulis: Sri Widyastuti

#WomenForWomen