Potret Transformasi Marshanda dari Lala hingga Moza, dari Imut sampai Peran Gendut

Sutikno diperbarui 27 Sep 2022, 17:38 WIB
Sejak usia delapan tahun, Marshanda sudah terjun ke dunia akting. Ia mengawali dari sinetron Jinny Oh Jinny tahun 1997. Setelah itu, nama perempuan biasa disapa Chacha itu kembali terlibat dalam sinetron Bidadari 1&2 (2000-2003). Chacha saat memerankan Lala yang berteman dengan peri terlihat masih imut. (dok.Youtube)
Marshanda semakin populer setelah sukses memerankan Imel di sinetron Kisah Sedih di Hari Minggu. Nama Marshanda semakin dikenal luas oleh pecinta sinetron. (dok. Youtube)
Setelah itu, Marshanda terlibat dalam sinetron Kisah Kasih di Sekolah. Dalam sinetron tersebut, ia berperan sebagai Kasih. Ia digambarkan siswi paling populer, cantik, pintar, ramah dan aktif di ekskul drumband dan banyak digemari cowok. (dok. Full Drama Indonesia)
Marshanda dalam sinetron Anak Cucu Adam yang tayang perdana pada 3 Oktober 2005 silam. Selain Marshanda, sinetron produksi SinemArt itu juga dibintangi Sahrul Gunawan, dan Alyssa Soebandono. (Youtube/Full Drama Indonesia)
Mengawali dari artis cilik, Marshanda langganan memerankan protagonis. Tapi pada tahun 2018, Marshanda mendapatkan peran berbeda dari biasanya. Dalam sinetron Orang Ketiga tayangan SCTV ia digambarkan jahat. Karakter Yuni Larasati (Marshanda) yang ia perankan merupakan selingkuhan Aris (Rionaldo Stokhorst) yang merupakan suami Afifah (Naysilla Mirdad). (Youtube/SCTV)
Sedangkan dalam layar lebar, Chacha mengawali dari tahun 2004. Ia sudah terlibat di lima film. Tahun 2018, ia memerankan Marsha yang beradu akting dengan Nagita Slavina dan Raffi Ahmad dalam film The Secret: Suster Ngesot Urban Legend. Setelah tahun 2018, ia tak lagi muncul di layar kaca atau layar lebar. (Youtube/RA Pictures)
sekitar empat tahun setelah vakum, Marshanda kembali muncul lewat film Gendut Siapa Takut. Dalam film tersebut, Chacha yang biasa tampil imut setiap perannya, memerankan cewek gemuk percaya diri yang bernama Moza. Bahkan, untuk terlibat dalam film tersebut, ia rela menaikkan berat badannya. (dok. Spectrum Film)