Fimela.com, Jakarta Acha Septriasa selama ini tinggal di Australia bersama suami dan anak semata wayangnya, Bridgia Kalina Kharisma atau akrab disapa Brie. Meski jauh dari Indonesia, namun Acha masih kerap menjadi perhatian netizen tanah air.
Diketahui, Acha memang kerap mengunggah aktivitas keseharian melalui akun media sosial miliknya. Seperti baru-baru ini ketika pemeran film Love is Cinta tersebut mengunggah beberapa foto ketika dirinya berada di pantai.
"26 degrees sydney under the beautiful Blue skies and ☀️ always gets me," kata Acha Septriasa di laman Instagramnya, septriasaacha, baru-baru ini.
Acha Septriasa dalam unggahannya tampak mengenakan setelan baju olahraga dan juga bikini ketika menggandeng Brie ke tepi pantai. Berikut potret penampakannya yang sepat membuat pro dan kontra di kolom komentar.