5 Cara Menghadapi Teman yang Sombong

Fimela Reporter diperbarui 08 Okt 2022, 14:35 WIB

Fimela.com, Jakarta Berinteraksi dengan orang yang sombong sungguh mengurang emosi. Dia hanya akan membanggakan apa yang dimiliki serta meremehkan orang lain. Namun, jangan sampai kamu masuk pada perangkap mereka dan emosi secara berlebihan.

Terdapat beberapa cara yang bisa dilakukan untuk menghadapi teman yang sombong. Salah satunya ialah memberikan senyuman. Lantas, bagaimana cara selanjutnya? Simak selengkapnya di bawah ini.

What's On Fimela
2 dari 4 halaman

1. Berikan senyuman

Ilustrasi./Copyright shutterstock.com/g/WMStocker

Cara sederhana untuk menghadapi teman yang sombong ialah dengan memberikan senyuman. Setiap kali mereka menceritakan diri mereka, membanggakan diri sendiri secara berlebihan. Jawablah dengan senyuman.

Kamu tak perlu marah atau mencecar mereka dengan pertanyaan benar atau tidak perihal yang diceritakan. Cukup diam, tersenyum dan kebenaran akan terungkap lambat laun.

2. Jangan tersinggung

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, jangan sampai sifat mereka bisa mempengaruhi emosimu. Jangan tersinggung dengan semua perkataannya. Kamu harus memaklumi sifatnya yang sombong dan menghiraukannya.

Mereka biasanya akan semakin menjadi-jadi jika kamu sampai terpancing. Namun, jika kamu benar-benar lelah dengan sifatnya maka boleh untuk menjauh sejenak.

3 dari 4 halaman

3. Tegur secara baik-baik

Ilustrasi. (Photo by George Milton: https://www.pexels.com/photo/cheerful-multiethnic-businesswomen-shaking-hands-in-modern-office-6953835/)

Seseorang yang sombong biasanya akan terus bersikap seperti itu, dimanapun ia berada. Oleh karena itu, kamu bisa menegur mereka secara baik-baik. Sampaikan padanya jika tindakan tersebut salah dan berikan saran yang baik.

Namun, jika orang tersebut bukan teman dekat kamu dan hanya seseorang yang baru berjumpa. Kamu tak perlu bersusah payah untuk menegurnya.

4. Bersikap baik

Walaupun kamu pasti jengkel dengan sifat mereka yang sombong, usahakanlah untuk tetap bersikap baik. Tetaplah berprasangka baik dengan mereka dan jangan membalas dengan perlakuan jahat. Dengarkan apa yang diceritakan dengan santai.

Buatlah suasana hati serta pikiranmu setenang mungkin, anggaplah mereka angin yang berlalu dan tidak perlu dimasukkan ke hati setiap ucapannya.

4 dari 4 halaman

5. Abaikan

Ilustrasi mengabaikan hal-hal tak berguna.(Sumber Foto: Shutterstock/The List)

Cara yang terakhir jika kamu memang benar-benar sudah muak dengan sifatnya. Maka kamu bisa mengabaikannya dan menjauhinya. Namun, jika mereka datang kembali dan membutuhkan pertolongan, tetap buka hatimu seluas-luasnya untuk tetap menolong mereka.

Seseorang yang sombong bukan berarti mereka jahat. Terkadang mereka hanya ingin menunjukkan apa yang ia punya dan membutuhkan pengakuan seseorang di sekitarnya.

Nah, itu dia beberapa tips menghadapi teman yang sombong. Teman kamu ada yang seperti itu tidak? Usahakan menghadapinya dengan tenang ya.

 

Penulis: Nur Faizah