Jarang Tersorot, Sejumlah Fakta James Viscount Severn, Cucu Ratu Elizabeth yang Curi Atensi

Nabila Mecadinisa diperbarui 19 Sep 2022, 15:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Pada Sabtu 17 September 2022 lalu, delapan cucu Ratu Elizabet II hadir menjaga peti mati sang nenek di Westminster Hall, Inggris. Salah satu yang mencuri perhatian adalah James Viscount Severn. 

Telihat Pangeran William, Pangeran Harry, Putri Beatrice, Putri Eugenie, Zara Tindall, Peter Philips, Lady Louise, dan James Viscount Severn akan mengelilingi peti mati nenek mereka selama 15 menit.

James Severn merupakan cucu Ratu Elizabeth II yang jarang muncul di muka publik. Ia adalah putra bungsu Pangeran Edward. Meskipun baru berusia 14 tahun, ia adalah sosok yang terlihat begitu berwibawa dan tenang. 

Selama 15 menit ia berjaga di peti mati sang nenek, ia tampaktenang dengan kepala yang menunduk. People menuliskan jika penampilan James Severn di muka publik menjadi highlight karena Pangeran Edward dan istrinya Sophie memilih untuk tidak memberikan gelar pangeran dan putri pada anak-anak mereka saat lahir.

 

What's On Fimela
2 dari 4 halaman

Menjadi cucu termuda Ratu Elizabeth II

(Kiri ke kanan): Zara Tindall, Lady Louise, Putri Beatrice, Pangeran William, Pangeran Harry, Putri Eugenie, Viscount James Severn dan Peter Phillips ditugaskan untuk berjaga di sekitar peti jenazah Ratu Elizabeth II di Westminster Hall, di Istana Westminster, London, Sabtu (17/9/2022). Delapan cucu Ratu Elizabeth II, termasuk Pangeran Wales dan Duke of Sussex, telah berjaga-jaga di sekitar peti matinya saat dia berbaring di negara bagian di Westminster Hall. (Aaron Chown/Pool Photo via AP)

Dikutip dari Liputan6.com, tak ada alasan yang diungkap ke publik mengapa Pangeran Edward dan Sophie tidak memberikan gelar kepada anak-anak mereka sejak lahir. Padahal mereka adalah keturunan ratu. 

"Kami mencoba membawa mereka dengan pemahaman bahwa mereka kemungkinan besar harus bekerja untuk mencari nafkah," kata Sophie, Countess of Wessex dalam sebuah kesempatan bersama The Times.

"Oleh karena itu kami membuat keputusan untuk tidak menggunakan gelar HRH (His/Her Royal Highness atau Yang Mulia). Mereka memilikinya dan dapat memutuskan untuk menggunakannya pada usia 18 tahun, tapi saya pikir itu sangat tidak mungkin," tambahnya.

3 dari 4 halaman

Tidak menggunakan gelar sejak lahir

Pangeran Harry, Viscount James Severn dan Putri Eugenie berpartisipasi acara berjaga di sekitar peti jenazah Ratu Elizabeth II bersama dengan cucu-cucu ratu lainnya, di Westminster Hall, di Istana Westminster, London, Sabtu (17/9/2022). Ini adalah momen pertama kalinya dalam sejarah ke-8 cucu dari ratu ikut serta dalam upacara tersebut. (Aaron Chown/Pool Photo via AP)

"Oleh karena itu kami membuat keputusan untuk tidak menggunakan gelar HRH (His/Her Royal Highness atau Yang Mulia). Mereka memilikinya dan dapat memutuskan untuk menggunakannya pada usia 18 tahun, tapi saya pikir itu sangat tidak mungkin," tambahnya.

Meskipun demikian, berdasarkan Paten Surat 1917 yang dikeluarkan oleh Raja George V, baik James Severn dan saudara perempuannya Louise dapat memilih untuk menggunakan gelar itu ketika mereka berusia 18 tahun. Bahkan Ratu Elizabeth II juga sudah menyematkan medali peringatan Diamond 2012 dan Platinum Jubilee 2022 pada jasnya.

 

4 dari 4 halaman

Memiliki kehidupan yang privat

(kiri) Lady Louise Windsor dari Inggris, Sophie dari Inggris, Countess of Wessex, dan James, Viscount Severn berdiri di Serambi Galilea Kapel St George selama prosesi upacara pemakaman Pangeran Philip. (STEVE PARSONS / POOL / AFP)

Seperti yang diketahui, para bangsawan senior telah tampir terlebih dahulu dalam upacara Ratu Elizabeth. James adalah cucu termuda. Bahkan kehidupannya jauh dari sorotan publik apalagi James dan Louise telah menjalani kehidupan yang relatif privat. 

Pada tahun 2020 lalu, ia dan orangtuanya sudah menjelaskan keputusan mereka untuk tidak memberikan gelar pada James dan Louise. 

#Women for Women