Penggunaan Sikat Gigi Elektrik dan Manual untuk Membersihkan Plak, Mana yang Lebih Efektif?

Vinsensia Dianawanti diperbarui 18 Sep 2022, 22:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Sikat gigi menjadi rutinitas wajib dilakukan setiap hari untuk menjaga kesehatan gigi. Sehingga gigi terhindari bakteri dan kuman yang berujung pada berbagai masalah gigi.

Seiring dengan berkembangnya teknologi, berbagai inovasi sikat gigi hadir untuk pembersihan gigi yang lebih optimal. Salah satu dengan menghadirkan sikat gigi elektrik yang dinilai mempermudah rutinitas sikat gigi harian.

Namun benarkah sikat gigi elektrik bisa menjadi lebih efektif daripada sikat gigi manual?

Mengutip dari Discovery Health, sikat gigi elektrik tidak hanya memiliki nilai kepraktisan namun juga nilai efektivitas yang lebih baik dari sikat gigi manual. Sikat gigi elektrik dapat membersihkan gigi dan menghilangkan plak lebih cepat. Hal ini dikarenakan sikat gigi elektrik digerakkan oleh motor yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan dalam membersihkan gigi.

 

2 dari 3 halaman

Ulasan

Ulasan sikat gigi elektrik dalam membersihkan plak (Philips)

Beberapa saat yang lalu, Philips menghadirkan sikat gigi elektrik Sonicare 3100. Fimela pun berkesempatan untuk mencoba langsung produk ini selama beberapa minggu.

Dari segi desain, sikat gigi elektrik ini memiliki body yang cukup ramping sehingga mudah digenggam dan mudah dibawa travelling. Hadir dalam dua pilihan warna, yakni putih dan hitam, sikat gigi ini cukup ringan sehingga tidak mengganggu selama proses penyikatan gigi. Justru mesin yang menggerakkan sikat gigi membuat menyikat gigi lebih effortless.

Sikat gigi ini memiliki beberapa tipe gerakan pada kepala sikatnya. Philips Sonicare 3100 memiliki getaran yang mencapai 31ribu getaran permenit. Saat digunakan akan terasa getarannya seperti terlalu kencang di awal namun lama kelamaan kamu akan memahami ritme getaran yang dihasilkan oleh sikat gigi ini.

 

3 dari 3 halaman

Sensor canggih

Meski memiliki getaran yang terbilang kencang, sikat gigi ini memiliki bulu yang cukup halus. Sehingga ia tidak akan melukai gigi atau pun gusi. Ditambah lagi sikat gigi juga memiliki sensor tekanan internal yang akan menyesuaikan getaran sikat gigi guna melindungi gigi dan gusi. Akan ada bunyi pengingat jika sikat gigi ini memang terlalu kencang getarannya. Sehingga kamu bisa mengurangi tekanan pada sikat gigi elektrik.

Dalam panduan, tertera SmarTimer selama dua menit dan Quadpacer selama 30 detik. Fitur ini akan memandu kamu dalam aktivitas menyikat gigi selama dua menit sehingga bisa menjangkau seluruh area mulut.

Sama seperti sikat gigi manual yang harus diganti secara rutin, kamu juga harus mengganti sikat gigi elektrik secara berkala. Hanya saja pada sikat gigi elektrik, kamu harus perlu mengganti kepalanya saja. Lampu indikator pada bagian bawah sikat gigi elektrik akan menyala jika kepala sikat gigi perlu diganti.