Fimela.com, Jakarta Minuman masa kini memang penuh kreativitas tapi tetap menjamin rasa yang enak dan bikin nagih, salah satunya adalah avocado milk cheese. Perpaduan alpukat, susu dan keju memberikan rasa yang unik dan cocok jadi makanan penutup. Bahkan bisa tahan 2-3 hari jika ingin disimpan di dalam kulkas.
Bahan isian:
- 1 buah alpukat mentega
- 1 sdm biji selasih
- 15 gram nutrijel kelapa muda (1 bungkus)
- 15 gram nutrijel plain (1 bungkus)
- 10 sdm gula pasir
- 1000 ml air
- 100 ml susu cair putih
- pewarna hijau secukupnya
Bahan smoothies keju:
- 85 gram keju oles
- 350 ml susu cair full cream
- 50 ml susu evaporasi
- 100 gram kental manis putih
Cara membuat:
- Buat isian jelly terlebih dahulu. Masak satu bungkus nutrijel kelapa muda dengan 500 ml air dan 5 sdm gula pasir, jika sudah mendidih dan tidak ada yang bergerindil, tuang ke dalam cetakan. Diamkan hingga memadat.
- Buat juga jelly hijaunya. Masak nutrijell plain dengan 500 ml air dan 5 sdm gula pasir. Beri beberapa tetes warna hijau, aduk terus hingga masak mendidih. Angkat dan tuang ke dalam cetakan. Diamkan hingga memadat.
- Potong dadu jelly putih maupun hijau.
- Seduh selasih dengan air panas secukupnya. Diamkan hingga mengembang.
- Belah alpukat jadi dua, satu bagian potong dadu sama besar dengan jelly. Satu bagian lagi keruk dagingnya.
- Blender daging buah alpukat dengan 100 ml susu cair, sisihkan smoothies alpukat.
- Untuk smoothies keju, campur semua bahan dan blender hingga mengental, sisihkan.
Untuk penyajian, tuang smoothies alpukat lebih dulu secukupnya, lalu masukkan jelly putih dan hijau. Tuang smoothies keju secukupnya lalu beri potongan alpukat dan selasih. Sebagai pemanis, tuang kental manis sedikit di atasnya. Avocado milk cheese siap dinikmati. Simpan di kulkas lebih dulu dan disantap dingin lebih enak.
#Women for Women