Atta Halilintar Larang Keras Aurel Hermansyah Lakoni Kerjaan Ini, Bahkan Siap Tolak Bayaran Rp10 Miliar

Anto Karibo diperbarui 09 Sep 2022, 15:55 WIB

Fimela.com, Jakarta Sebagai sesama entertainer, Atta Halilintar tentu saja mengerti bagaimana pekerjaan istrinya, Aurel Hermansyah sebelum mereka menikah. Jika saat ini Aurel lebih banyak mengurus anak sembari mengisi konten YouTube mereka, hal itu bukan karena suaminya.

Atta mengaku tak pernah melarang Aurel untuk terjun kembali menekuni karier keartisannya. Namun, ada batasan-batasan yang ia berikan kepada Aurel jika dirinya nantinya ingin berakting. Hal itu disampaikannya di kanal YouTube Nikita Willy Official beberapa waktu silam.

Ketika itu, Atta mendapatkan pertanyaan dari Nikita Willy. "Boleh atau enggak pasangan kamu beradegan mesra dengan tuntutan peran dalam satu film atau satu project?" tanya Nikita Willy.

2 dari 4 halaman

Sampaikan Batasan

Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar memilih memakai adat Minang saat menikah pada 3 April 2021 lalu. Terlihat Aurel yang mengenakan suntiang. (Instagram/@aurelie.hermansyah)

Menjawab pertanyaan Nikita Willy, Atta Halilintar mengatakan bahwa menurutnya ada beberapa tingkat dalam kata mesra itu sendiri. Seperti ketika seorang pemeran hanya terlibat dalam adegan dengan dialog mesra.

"Kalau misalnya mesranya kayak ngomong sayang-sayangan menurutku masih boleh," ucap Atta Halilintar.

Namun, ketika mesra dalam pertanyaan Nikita Willy melibatkan sentuhan fisik terlebih ciuman, maka Atta secara tegas memberikan larangan. "Kalau mesranya kayak kissing gitu sih enggak," sambung Atta Halilintar.

3 dari 4 halaman

Ditantang Bayaran

Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar berlibur ke Italia. Tak ingin meninggalkan putrinya lama, mereka pun sepakat untuk membawa Ameera ke luar negeri. (Foto: Instagram/@aurelie.hermansyah)

Sementara itu, Indra Priawan, suami Nikita Willy menambahkan pertanyaan kepada Atta ketika dihadapkan pada bayaran yang mahal untuk adegan mesra pada istrinya. Dengan tegas, Atta tetap menyatakan bahwa dirinya tetap akan menolaknya.

"Tapi kalau bayarannya oke gimana?" tanya Indra Priawan.

"Kalau dia (Aurel) istriku, enggak," tegas Atta Halilintar.

4 dari 4 halaman

Dosa ke Suami

Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah rayakan HUT Kemerdekaan RI ke-77 (Instagram/attahalilintar)

Atta Halilintar percaya bahwa seorang suami sebagai pemimpin dalam keluarga, memiliki tanggung jawab kepada anggota keluarganya, termasuk istri. Dan Atta Halilintar takut jika ia mengijinkan Aurel bebas berkarya tanpa batasan, akan menjadi dosa baginya.

"Karena aku percaya apapun yang istri bikin itu dosanya ke suami kena, suami menanggung dosanya istri. Menurutku duit bisa dicari, tapi kalau udah dosanya terus nanti videonya bisa dilihat orang," paparnya.

Atta Halilintar kembali menegaskan bahwa beradegan mesra, minimal berciuman merupakan satu hal yang gak sepadan dengan imbas lainnya. Termasuk untuk anak dan keturunannya di masa depan. Karenanya, meski dibayar Rp10 miliar pun, Atta tak akan mengijinkan

"Menurutku gak ada harganya, mau Rp 10 miliar juga. Gak worth it untuk ciuman yang nantinya akan dilihat sampai anak cucu nanti," tandas Atta.