Fimela.com, Jakarta Tidak semua orang akan menjadi mantan terindah di hati mantannya. Semua itu tergantung banyak hal, terutama kisah akhir yang menyedihkan dan menyakitkan atau justru sebaliknya. Beberapa orang cenderung menjadi mantan yang baik dan bahkan sering dirindukan. Jika coba dilihat dari kepribadian zodiak, ini urutan zodiak yang jadi mantan terindah di hati banyak orang.
1. Leo
Leo adalah mantan yang dirindukan semua orang karena ia menyenangkan, baik dan romantis. Hal-hal yang dilakukan bersama Leo selalu meninggalkan kesan baik meski mungkin perpisahan itu tetap sakit.
2. Libra
Libra mau berteman lagi dengan mantannya. Sebagai zodiak yang rasional, ia ingin menjalani hidup seimbang, termasuk tidak memiliki musuh dan kebencian pada mantan. Karena itulah ia sering jadi mantan terindah.
3. Sagitarius
Sagitarius bersikap apa adanya dan santai seakan tak pernah ada perpisahan menyakitkan antara dia dan mantan. Sagitarius juga tak suka mengungkit masa lalu. Sikap itulah yang menjadikan dia mantan terindah.
4. Aquarius
Aquarius akan menghindar pada awalnya, tapi ketika emosinya sudah mereda dan membaik, no hard feeling dengan mantannya, jadi ia mau menjalin hubungan baik dengan mantan, tapi tidak untuk balikan.
5. Taurus
Taurus benci drama tapi selalu ada rasa sakit yang tertinggal setelah sekian lama. Taurus bisa memaafkan tapi jelas tidak bisa melupakan, dan rasa sakit itu akan sering terungkit. Butuh waktu untuk bisa berdamai dengan masa lalu.
6. Pisces
Pisces bukan mantan yang buruk, ia selalu ingin mengakhiri hubungan dengan cara sebaik mungkin. Tapi jelas ia susah move on dan akan mencoba pamer kehidupan bahwa hidupnya baik-baik saja tanpa si mantan.
7. Aries
Aries bisa jadi dirindukan bisa jadi tidak karena kelebihan dan kekurangannya sama besar. Ia menyenangkan tapi kerasa kepala sehingga banyak hal yang harus disesuaikan oleh mantannya.
8. Virgo
Virgo bukan mantan terindah tapi juga bukan yang terburuk. Kenangan manis itu ada tapi akan segera terlupakan dan membeku seiring sikap acuh Virgo terhadap hubungan yang telah kandas.
9. Cancer
Cancer dianggap mantan yang kurang dirindukan karena ia susah move on sehingga masih sering mengganggu padahal sudah putus. Meski ia bisa jadi pasangan terindah, tapi bukan berarti akan jadi mantan terindah.
10. Capricorn
Capricorn mungkin bukan mantan terindah tapi juga bukan yang paling buruk tergantung apa penyebab putusnya kisah cinta. Ia cenderung putus cinta karena ia terlalu sibuk dan susah menjalin komunikasi yang baik.
11. Gemini
Gemini mungkin tidak dirindukan siapa pun karena ia mantan yang mengesalkan karena pada dasarnya dialah yang menyakiti dan punya inisiatif untuk putus. Gemini gampang bosan dan tak merasa tindakannya sangat menyakiti perasaan.
12. Scorpio
Ketika sudah putus, Scorpio sudah tak mau tahu lagi tentang apa pun menyangkut mantannya. Menurutnya tidak ada pisah baik-baik, pasti itu akan meninggalkan luka mendalam. Scorpio bahkan cenderung membenci dan menaruh dendam pada mantannya.
Itu dia urutan zodiak yang jadi mantan terindah. Kamu nomor berapa?
#Women for Women