6 Cara Unik Seorang Pria Menunjukkan Cintanya Padamu

Febi Anindya Kirana diperbarui 03 Sep 2022, 18:33 WIB

Fimela.com, Jakarta Terkadang kita melihat setiap orang menunjukkan cintanya dengan cara yang berbeda-beda. Ada orang yang memang suka merayu dan berkata-kata manis, ada juga yang hanya menunjukkan sikap romantis. Cara yang mana saja yang dipilih oleh seseorang untuk menunjukkan cinta, sah-sah saja. Tapi tahukah kamu bahwa ada beberapa cara unik seorang pria menunjukkan cintanya. Seperti sekian hal ini.

What's On Fimela
2 dari 7 halaman

1. Dia menghargai pendapat dan prinsipmu

ilustrasi pasangan kencan/Mallika Home Studio/Shutterstock

Seorang pria yang sedang jatuh cinta tidak akan terintimidasi oleh kecerdasan perempuan yang disukainya, justru ia mendukung dan mengagumi hal itu. Jika dia membiarkanmu bicara, mengungkapkan pendapat dan pikiranmu tanpa menyela, itu pertanda ia mampu menghargaimu dan sebenarnya sedang menunjukkan rasa cintanya. Jika tidak cinta, ia pasti akan berusaha menjatuhkan dan meremehkanmu.

3 dari 7 halaman

2. Dia suka menggodamu

Ilustrasi/copyrightshutterstock/TimeImage Production

Pernahkah kamu menemui pria yang suka menggoda dan menjahilimu dengan segala keisengannya? Percaya atau tidak, sebenarnya ketika pria sering melakukan ini pada seorang perempuan, itu tanda suka. Dia melakukan itu tidak bermaksud buruk tapi hanya ingin menunjukkan rasa sayang, ingin lebih dekat denganmu dan melihatmu bereaksi lucu. Itu membuatnya bahagia sekaligus mampu mengurangi rasa canggungnya di dekatmu.

4 dari 7 halaman

3. Dia berusaha menghabiskan waktu denganmu

Ilustrasi/copyright rawpixel.com

Umumnya seorang pria menunjukkan cintanya dengan menghabiskan waktu luangnya denganmu. Dia menikmati waktu pribadinya dengan baik, tapi akan selalu ada dorongan untuk menemuimu. Itulah alasan ia suka menghabiskan waktu denganmu, tanpa dikatakan sekali pun. Ia juga terlihat menikmati waktu yang dihabiskan denganmu. Ia tidak buru-buru mau pergi ke suatu tempat atau ingin menemui teman-teman prianya.

5 dari 7 halaman

4. Dia suka dekat secara fisik denganmu

ilustrasi pasangan cinta/KaptureHouse/Shutterstock

Untuk pria yang menyukaimu tapi menyembunyikan perasaannya, kamu bisa melihat caranya mendekat padamu. Mungkin kalian tidak bersentuhan sama sekali tapi ia selalu berada tidak jauh darimu atau bahkan sering sekali berjalan di sampingmu. Seorang pria yang sedang jatuh cinta suka menjaga jarak sedekat mungkin denganmu, tidak selalu memiliki pikiran sensual, tapi ia ingin saja di dekatmu, sekalian menjaga dan melindungimu.

6 dari 7 halaman

5. Dia suka meniru apa yang kamu lakukan

ilustrasi couple romantis/Roman Samborskyi/Shutterstock

Coba perhatikan, pria yang mencintaimu pasti akan sering menunjukkan sikap atau perilaku yang unik, salah satunya adalah meniru bahasa tubuh dan kebiasaanmu. Ia merasa penasaran saja mengapa kamu melakukannya, bahkan terkadang ia tak sadar sedang mengikuti gerakkanmu. Tapi itu berarti ia memerhatikanmu dengan seksama meskipun dia hampir tidak menyadarinya.

7 dari 7 halaman

6. Dia memperlakukanmu seperti sahabatnya

ilustrasi mantan pria/photo created by jcomp - www.freepik.com

Jika ia mencintaimu dengan tulus dari hati, ia akan secara alami ingin menjadikanmu orang terdekatnya, salah satunya adalah menjadi sahabat. Bagaimana pun, ia akan mencari sosok perempuan yang bukan hanya bisa membuat jantungny berdebar tapi juga bisa menemaninya dalam suka dan duka, tidak menghakiminya seperti orang lain di dunia, memberinya ruang aman untuk membuka hati dan pikirannya.

Jadi, jika seorang pria melakukan sekian hal di atas padamu, ketahuilah bahwa ia sedang menunjukkan cintanya.

#Women for Women