Kenapa Zodiak Leo Pemarah? Kenali 4 Penyebabnya Berdasarkan Astrologi

Mimi Rohmitriasih diperbarui 07 Agu 2022, 07:08 WIB

Fimela.com, Jakarta Selama ini leo dikenal sebagai pribadi dengan karakter yang kuat dalam dirinya. Mereka yang berzodiak leo juga dikenal sebagai sosok yang pemberani sesuai dengan lambang zodiaknya yakni singa. Meski leo dikenal sangat pemberani, tak jarang leo juga dikenal sebagai pribadi yang mudah marah. Pemilik zodiak leo adalah salah satu pribadi yang mudah tersulut emosi dan amarah. Kira-kira kenapa zodiak leo pemarah?

Mengutip dari laman bustle.com, saat leo marah tentu hal ini didasari oleh alasan yang kuat. Leo tak akan pernah marah dan emosi jika tidak ada alasan kuat yang mendasarinya. Berdasarkan astrologi, ada beberapa penyebab atau alasan kuat kenapa zodiak leo pemarah. Berikut beberapa penyebab tersebut.

What's On Fimela
2 dari 5 halaman

Kurang Dihargai

ilustrasi marah/copyright by Michael D Edwards (Shutterstock)

Mereka yang berzodiak leo akan sangat marah, kecewa dan terluka jika merasa tak dihargai. Leo adalah salah satu pribadi yang sangat senang disanjung, dipuji dan dihargai atas apa yang ada dalam dirinya. Jika ia merasa bahwa ia pantas untuk dihargai namun tak ada yang menghargainya, leo akan sangat marah. Kemarahan leo akan bertambah besar jika orang yang tidak menghargainya adalah orang terdekat khususnya pasangan.

3 dari 5 halaman

Tidak Mendapat Perhatian

ilustrasi perempuan dewasa/Anuchit kamsongmueang/Shutterstock

Leo adalah sosok yang sangat suka menjadi pusat perhatian. Pemilik zodiak ini akan berusaha ekstra mendapatkan perhatian dari orang-orang di sekitarnya dengan cara apapun. Dan ketika leo tak mendapatkan perhatian, ia akan sangat marah, kecewa bahkan frustasi. Tak hanya itu, leo juga akan berubah jadi sombong dan seolah meremehkan orang yang tak memperhatikannya sebagai cara untuk menguatkan dirinya sendiri.

4 dari 5 halaman

Karakter Leo yang Kuat

ilustrasi perempuan dewasa/Dmytro Buianskyi/Shutterstock

Alasan kenapa leo pemarah selanjutnya adalah karakter leo yang memang kuat, mudah marah dan emosi. Leo juga termasuk zodiak yang sangat arogan dan angkuh. Inilah yang membuatnya sangat mudah marah baik saat ia kecewa, frustasi maupun terluka. Ia juga akan marah saat tak dihargai, tak diakui dan tak diperhatikan oleh orang lain yang diharapkan akan menyanjung dan memujinya.

5 dari 5 halaman

Merasa Tidak Puas

ilustrasi perempuan minum thai tea/theshots.co/Shutterstock

Kemarahan leo akan bertambah berkali-kali lipat saat ia merasa tidak puas dengan apapun itu. Ketika harapannya terlalu tinggi dan ternyata tidak pernah jadi kenyataan, ini akan membuat leo marah. Leo yang selalu dimanjakan dengan barang-barang merah, kehidupan nyaman dan mengesankan, akan menjadi sangat marah saat ia dihadapkan pada kehidupan yang sulit dan membuatnya dinilai rendah oleh orang lain. 

Itulah beberapa alasan kenapa zodiak leo pemarah. Meski begitu, tidak semua zodiak leo pemarah ya Sahabat Fimela. Meski leo dikenal sangat mudah marah, ada beberapa zodiak leo yang juga pandai dalam mengatur emosinya dan amarahnya. Semoga informasi ini bermanfaat.

#WomenForWomen