Herpes Genital Bisa Kambuh? Apa Herpes Genital Bisa Disembuhkan?

Fimela Reporter diperbarui 16 Jan 2023, 21:50 WIB

Fimela.com, Jakarta Herpes genital atau herpes kelamin adalah penyakit menular seksual yang menyerang alat kelamin. Penyebabnya adalah virus herpes simpleks tipe HSV-1 dan HSV-2 yang ditularkan oleh penderita saat berhubungan seksual tanpa pengaman. Penderita herpes genital ada yang bergejala dan tidak.

Lalu, apakah penderita bisa mengalami kambuh? Bagaimana dengan pengobatannya? Apakah bisa disembuhkan? Apa yang harus dilakukan jika seseorang terlanjur terinfeksi? Simak selengkapnya di sini.

What's On Fimela
2 dari 4 halaman

Pemicu Herpes Genital Kambuh

Herpes genital yang kambuh dipicu hal ini/Morakot Kawinchan/Shutterstock

Ada penderita herpes genital yang mengalami kambuh beberapa kali dalam setahun, ada juga penderita yang tidak mengalami kambuh sama sekali. Saat kambuh, gejala yang muncul tidak akan separah saat pertama kali mengalaminya. Frekuensi muncul gejala juga akan berkurang.

Kambuhnya herpes genital biasanya dipicu karena melemahnya sistem imun dalam tubuh, misalnya saat menjalani kemoterapi atau terjangkit HIV. Herpes genital juga bisa kambuh saat penderita sedang mengalami kelelahan, stres, menstruasi, sakit, radang akibat benturan atau kecelakaan, terinfeksi penyakit lain, dan setelah melakukan operasi.

3 dari 4 halaman

Pengobatan Herpes Genital

Pengobatan bagi penderita herpes genital/TimeImage Production/Shutterstock

Apa herpes genital bisa diobati? Sayangnya, sampai saat ini belum ada obat yang bisa menyembuhkan herpes genital. Namun, untuk mengobati lukanya dan mengurangi frekuensi terjadi infeksi lagi, obat antiviral bisa digunakan.

Apakah jika seseorang sudah tertular herpes genital, maka seumur hidupnya akan menjadi penderita? Ya, kurang lebih seperti itu. Infeksi virus herpes simpleks bertahan seumur hidup. Setelah terinfeksi, kemungkinan gejalanya bisa kambuh lagi. Namun, seiring berjalannya waktu, frekuensi muncul gejala akan berkurang.

4 dari 4 halaman

Ini yang Harus Dilakukan Jika Terinfeksi

Lakukan hal ini jika terinfeksi herpes genital/mnimage/Shutterstock

Bagi Ibu Hamil

Herpes genital dapat mengancam nyawa bayi, sebab dapat menyebabkan keguguran atau kelahiran prematur. Kelahiran normal juga tidak dianjurkan, sebab ditakutkan infeksi pada ibu bisa menular ke bayi. Untuk itu, lakukan konsultasi secara rutin dengan dokter kandungan.

Bagi Seseorang yang Aktif Berhubungan Seksual

Sangat memungkinkan untuk menularkan virus ke pasangan, bahkan saat penderita tidak menunjukkan gejala apa pun. Maka dari itu, komunikasikan dengan pasangan, bersikaplah terbuka dan berkata jujur mengenai kondisi kesehatan seksual masing-masing.

Sekian informasi mengenai pengobatan herpes genital dan langkah tepat bagi penderita, semoga bermanfaat.

Ditulis oleh: Aulia Oktafia Mahmudah