3 Fakta Menarik Jolene Marie, Pemain di Serial The Sexy Doctor Is Mine

Musa Ade diperbarui 02 Agu 2022, 14:24 WIB

Fimela.com, Jakarta Vidio Original Series kembali memanjakan para penontonnya melalui serial The Sexy Doctor Is Mine. Serial yang diadaptasi dari Wattpad ini dibintangi oleh Omar daniel, Anya Geraldine, dan Jolene Marie.

The Sexy Doctor Is Mine sendiri menceritakan Arini (Anya Geraldine) yang merupakan putri dari pemilik rumah sakit. Ia dijodohkan dengan seorang dokter spesialis bernama Revano (Omar Daniel). Arini ingin dijodohkan dengan Revano agar ia dapat mengambil kuliah jurusan desain busana. Akan tetapi rencana perjodohan itu terancam gagal dengan munculnya Fenina (Jolene Marie).

Walaupun belum sepopuler Anya Geraldine dan Omar Daniel, akan tetapi Jolene Marie sudah banyak pengalaman di dunia hiburan. Jolene lebih dikenal di dunia kontes kencantikan. Berikut Fimela.com merangkumkan beberapa fakta menarik tentang Jolene Marie.

2 dari 4 halaman

California

Jolene Marie pemeran Fenina dalam Vidio Original Series The Sexy Doctor Is Mine (Foto: Instagram joleneemarie)

Pemilik nama Jolene Marie Cholock-Rotinsulu ini lahior di California, Amerika Serikat. Perempuan cantik ini merupakan anak dari pasangan Roy Gustaf Rotinsulu dan Allery Lee Cholock. Kakak dari Jolen, Sirena Elizabeth Rotinsulu merupakan juara 1 Miss Celebrity 2011.

3 dari 4 halaman

Dunia Akting

Jolene Marie pemeran Fenina dalam Vidio Original Series The Sexy Doctor Is Mine (Foto: Instagram joleneemarie)

Jolene sempat bermain dalam sinetron Para Pencari Tuhan Jilid 4 pada 2010, selain itu ia juga berakting dalam film I Am Hope pada 2016. Usai ikut pemilihan Puteri Indonesia 2019, dirinya kembali ke dunia akting. Jolene juga terlibat dalam Vidio Original Series: Paradise Garden.

4 dari 4 halaman

Puteri Indonesia

Jolene Marie Rotinsulu (sumber: instagram/@joleneemarie)

Jolene mewakili Sulawesi Utara dalam ajang Pemilihan Puteri Indonesia 2019. Dalam ajang tersebut, Jolene jadi runner up dan dinobatkan sebagai Puteri Indonesia Lingkungan 2019.