Me Time Sederhana Ala Nadila Ernesta, Hanya Butuh Tiga Jam di Pagi Hari

Rivan Yuristiawan diperbarui 29 Jul 2022, 13:45 WIB

Fimela.com, Jakarta Di tengah-tengah kesibukannya sebagai ibu rumah tangga yang masih berkarier di industri hiburan, aktris Nadila Ernesta mengatakan jika dirinya tetap berusaha untuk memiliki waktu untuk diri sendiri. Ternyata, me time untuk istri dari drummer band NTRL, Eno itu pun terbilag simpel dan tak memakan banyak waktu.

Hal itu diceritaka Nadila Ernesta saat ditemui di kawasan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, beberapa waktu lalu. Menurutnya, me time untuk melakukan hal yang disukai tetap penting agar memiliki kesehatan mental di tengah rutinitas yang ada.

"Kalau me time harus, perempuan itu butuh me time, butuh break,” kata Nadila Ernesta.

2 dari 3 halaman

Cukup Olahraga

Eno Netral dan Nadila Ernesta (Sumber: Instagram/nadila_ernesta)

Bukan hal yang aneh-aneh, waktu menyendiri menikmati waktu luang bagi Nadila Ernesta sesimpel dirinya bisa melakukan olahraga. Beruntung, suaminya pun mendukung apa keinginannya tersebut dengan sementara waktu mengurus anak-anak.

"Olahraga sudah me time buat aku. Kalau buat aku, kalau aku butuh break, aku tinggal ngomong sama suami," paparnya.

3 dari 3 halaman

Didukung Suami

Eno Netral dan Nadila Ernesta (Sumber: Instagram/eno_ntrl)

Dan, salah satu bentuk dukungan Eno terhadap dirinya yang gemar berolahraga ialah dengan menyediakan waktu khusus setidaknya tiga jam di pagi hari. Saat ia berolahraga, Eno gantian untuk mengurusi keperluan dua anak-anaknya.

"Dia kasih waktu juga buat aku sendiri, dia sama anak-anak. Dia sudah tahu waktu me time aku jam 5 pagi sampai jam 8 pagi, dari situ dia bisa antar sekolah segala macam. Pulangnya tinggal aku jemput, itu kan hal kecil tapi me time,” pungkasnya.