Punya Body Goals, Berikut 8 Tampilan Sporty Kirana Larasati saat Olahraga dari Tenis Hingga Diving

Anisha Saktian Putri diperbarui 28 Jul 2022, 15:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Memiliki body goals memang impian banyak orang, apalagi bagi para perempuan. Selain menjaga pola makan sehat, rutin olahraga juga menjadi kunci memiliki tubuh impian.

Aktris Kirana Larasati pun menjadi salah satu akrtis yang memiliki body goals. Dalam akun Instagramnya, ia kerap membagikan olahraga yang ia tekuni.

Bukan hanya satu atau dua, Kirana Larasati juga menggeluti berbagai olahraga dari berkuda, diving, yang terbaru tenis.

Lalu bagaimana tampilannya saat melalukan olahraga? Berikut ulasannya.

2 dari 9 halaman

Tenis

Kirana Larasati, credit: @kiranalarasati

Olahraga terbaru yang digeluti ibu satu anak ini ialah tenis. Ia nampak mengenakan atasan tank top dipadukan dengan mini skirt putih.

Dengan gaya rambut ponytailnya, ia juga nampak menggunakan sepatu putih dari Adidas.

3 dari 9 halaman

Bersepeda

Kirana Larasati, credit: @kiranalarasati

Di setiap kesempatan, Kirana meluangkan waktu untuk berolahraga. Misalnya saja saat di California, ia terlihat sedang bersepefa mengenakan jaket abu-abu dan celana pendek birunya. Tak lupa kacamata hitam dan sepatu putihnya.

4 dari 9 halaman

Stand up paddle board

Kirana Larasati, credit: @kiranalarasati

Olahraga air juga nampak dicintai olehnya, tak tanggung-tanggung ia mencoba stand up paddle board

Mengenakan bikini warna hijau dengan kacamata hitamnya, ia nampak percaya diri berdiri di paddle boardnya.

5 dari 9 halaman

Scuba diving

Kirana Larasati, credit: @kiranalarasati

Olahraga menyelam atau diving  menjadi favorit bagi Kirana. Nampak ia kerap kali memamerkan berbagai momen di bawah laut dengan mengenakan pakaian dan alat diving.  

Dalam sebuah kesempatan, wanita yang tenar sebagai pesinetron tersebut mengatakan kalau diving adalah obat stres bagi dirinya.

6 dari 9 halaman

Golf

Kirana Larasati, credit: @kiranalarasati

Nampak Kirana sedang duduk mengenakan pakaian serba hitam dari tshirt hingga short pantsnya mengajarkan si kecil bermain golf.

Topi cap hitam, sarung tangan dan sepatu putihnya pun melengkapi penampilannya.

7 dari 9 halaman

Yoga

Kirana Larasati, credit: @kiranalarasati

Selain itu, Kirana juga nampak menggeluti olahraga Yoga. Dengan pakaian yoga serba kuningnya, tubuhnya pun sudah terlihat begitu lentur.

8 dari 9 halaman

Gym

Kirana Larasati, credit: @kiranalarasati
9 dari 9 halaman

Berkuda

Kirana Larasati, credit: @kiranalarasati

Mengenakan pakaian serba hitam dari tshirt dan celananya, Kirana pun nampak menikmati olahraga berkuda. Ia pun tak lupa menggunakan helm, sarung tangan, dan boots agar lebih aman melakukan olahraga ini. 

#women for women