25 Tahun Bermusik, PADI Reborn Siap Rayakan dengan Konser Tunggal

Nizar Zulmi diperbarui 27 Jul 2022, 16:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Grup band yang satu ini telah menjadi bagian penting dari perkembangan industri musik. Melewati asam garam dunia hiburan, PADI Reborn tahun ini akan memasuki usia karier mereka yang ke-25 tahun.

Di momen spesial ini Piyu dkk akan memberi sebuah persembahan menarik bertajuk Konser Perak 25 Tahun Padi Reborn. Konser ini akan dilangsungkan pada 20 Agustus 2022 di Tennis Indoor Senayan, Jakarta.

Sudah cukup lama sejak terakhir kali PADI Reborn menggelar konser tunggal mereka. Apalagi di masa pandemi menghalangi perjumpaan tatap muka mereka dengan Sobat PADI di berbagai penjuru Tanah Air.

Jelang konser perak ini, Fadly, Piyu, Rindra, Ari, dan Yoyo begitu antusias. Mereka telah melakukan sejumlah persiapan khusus menuju hari istimewa itu. Latihan rutin hingga persiapan fisik dilakukan demi menjalin chemistry terbaik dengan fans.

What's On Fimela
2 dari 3 halaman

Bawa Setlist Khusus

PADI Reborn siap gelar konser 25 tahun berkarya.

Tak sulit bagi PADI Reborn untuk menghibur penonton dengan lagu-lagu ciptaan mereka. Fadly Cs sudah punya banyak hits yang masih membawa daya magis tersendiri saat dibawakan secara live.

Namun untuk konser kali ini mereka akan mengusung repertoir yang agak berbeda. Lagu-lagu dari album pertama hingga terakhir akan dibawakan, termasuk lagu yang bukan jadi andalan di tiap album.

"Selain lagu-lagu yang populer dan menjadi hits, kami juga akan menampilkan beberapa lagu yang bahkan belum pernah kami bawakan di konser-konser sebelumnya. Kami berharap ini bisa jadi kejutan untuk semua Sobat Padi di Konser Perak nanti,” ungkap Fadly.

3 dari 3 halaman

Rasa Syukur

PADI Reborn

Piyu, gitaris dan hitmaker PADI Reborn menganggap konser ini sebagai wujud rasa syukur atas perjalanan mereka selama ini. Dengan spirit bermusik yang masih menyala, ia berharap bisa terus memberi karya-karya terbaik.

“Sebagai musisi, kami bersyukur sampai hari ini masih bisa terus berkarya, bermusik, dan menjadi bagian dari industri kreatif. Konser Perak Padi Reborn ini akan menjadi wujud ungkapan syukur dan apresiasi kami kepada Sobat Padi dan semua pihak yang terus mendukung kami dalam berkarya,” pungkas Piyu.

Tag Terkait