5 Bukti Dirimu Punya Pesona Kecantikan Alami

Endah Wijayanti diperbarui 26 Jul 2022, 10:15 WIB

Fimela.com, Jakarta Kecantikan tak terbatas hanya penampilan fisik atau tampilan luar saja. Lebih dari itu, kecantikan bisa terpancar lebih kuat dari dalam jiwa. Saatnya untuk lebih percaya diri dengan penampilan kita, dan yakini bahwa di dalam diri kita ada pesona kecantikan alami yang istimewa.

Ada kecantikan alami yang terpancar dari dalam diri kita yang membuat orang di sekitar kita merasa tenang dan nyaman berada di dekat kita. Secara umum, ini lima tanda atau bukti versi Fimela bahwa dirimu pun sebenarnya punya pesona kecantikan alami.

 

 

What's On Fimela
2 dari 6 halaman

1. Senantiasa Menjaga Pikiran Baik

ilustrasi merenung jatuh cinta/GDmitry/Shutterstock

Kamu senantiasa menjaga pikiran baik. Maksudnya, saat dihadapkan pada situasi yang tak menyenangkan, kamu berupaya untuk melihat sisi baik atau sisi positifnya. Tidak berlarut-larut dalam emosi atau pikiran negatif. Auramu pun jadi lebih terpancar indah karena kamu senantiasa menjaga hal-hal baik untuk ditanamkan ke dalam diri.

 

3 dari 6 halaman

2. Membiasakan Diri Hidup Mandiri

Ilustrasi./Copyright shutterstock.com/g/K-Angle

Apa hubungannya kemandirian dengan kecantikan? Makin mandiri dirimu, makin terpancar kuat pancaran pesona cantikmu. Sebab dengan kebiasaan hidup mandiri, kamu terbiasa menjaga dan merawat diri dengan sebaik mungkin. Ketika sudah merawat diri dengan baik (karena tidak ingin selalu merepotkan orang lain), kamu akan terlihat lebih memesona dan bersinar dengan caramu sendiri.

4 dari 6 halaman

3. Bisa Mensyukuri Hal-Hal Sederhana

Ilustrasi./Copyright shutterstock.com/g/wilaiporn+Hancharoenkul

Hal-hal yang tampak kecil di mata orang lain bisa menjadi hal-hal yang paling berharga untukmu. Dari sini, kamu menyadari bahwa dengan lebih banyak bersyukur kamu jadi lebih bahagia dan bisa bertahan di masa-masa sulit. Dengan kekuatan mental yang seperti ini, pesona dan karisma dari dalam dirimu akan terpancar lebih kuat.

 

5 dari 6 halaman

4. Bisa Memperlakukan Orang Lain dengan Baik

ilustrasi bahagia ceria mendengarkan musik/Dean Drobot/Shutterstock

Kamu memperlakukan orang lain dengan baik. Bukan karena ingin mendapat imbalan atau balasan untuk diperlakukan baik juga. Melainkan kamu menyadari bahwa semua orang berhak diperlakukan dengan baik. Caramu memperlakukan orang lain merupakan refleksi dari caramu memperlakukan diri sendiri.

6 dari 6 halaman

5. Murah Senyum

ilustrasi perempuan dewasa/Inside Creative House/Shutterstock

Sebuah hal kecil yang kita lakukan untuk membuat orang lain bahagia, seperti tersenyum bisa menghadirkan rasa bahagia dan kepuasan batin tersendiri untuk kita. Melakukan hal positif untuk orang lain bisa mengalirkan energi positif yang baru untuk diri kita sendiri. Senantiasa murah senyum membuat emosi dan perasaan bisa membaik, dan ini juga akan memengaruhi pesonamu yang juga ikut membaik.

Tetap semangat dan bahagia jalani hidup, ya Sahabat Fimela. Yakinlah bahwa di dalam diri kita masing-masing ada keindahan dan kecantikan yang bisa kita pancarkan dengan lebih kuat.

#WomenforWomen