Jennifer Lopez Rilis Produk Krim Selulit di Ultahnya ke-53 Lewat Kampanye Tanpa Busana

Novi Nadya diperbarui 26 Jul 2022, 11:30 WIB

 

Fimela.com, Jakarta Jennifer Lopez merilisk produk kecantkan JLo Body by JLo Beauty dengan kampanye tanpa busana untuk mempromosikan Booty Balm, produk berbasis tubuh pertama merek tersebut. Jennifer Lopez memilih untuk mengeluarkan produk perawatan kulit tubuh karena merasa bagian tersebut masih banyak diabaikan ketimbang kulit wajah.

"Penting bagi saya untuk membuat rutinitas perawatan kulit bagi tubuh untuk memenuhi kebutuhan spesifik dan uniknya. Dan kami mulai dengan booty," tulis JLo di akun Instagram-nya.

Ia pun mengumumkan jika peluncuran produk Booty Balm tersebut semakin spesial karena bertepatan dengan hari ulang tahunnya. Dalam video kampanye Booty Balm, JLo berpose nude dan kemudian memakai swimwear cutout super seksi warna hitam.

2 dari 3 halaman

Kandungan Produk Krim Selulit Terbaik

Dalam sebuah wawancara dengan Majalah People, Lopez menjelaskan alasan di balik produk debutnya JLo Body by JLo Beauty Firm + Flaunt Targeted Booty Balm. Ia juga mengatakan jika produk ini telah memenuhi pikirannya sepanjang hidupnya, setelah melihat bagaimana sang ibu berkuang dengan selulit.

Meski membuat krim penghilang selulit adalah hal mustahil, Lopez mengaku telah mengembangkan produk yang memberi hasil nyata. Formula yang dihasilkan para ilmuwan benar-benar diklaim dalam memperbaiki penampilan kulit.

Seperti kandungan pink pepperslim untuk memudarkan stretch mark, ekstrak biji guarana untuk menghaluskan, kafein untuk mengencangkan, peptida untuk meningkatkan produksi kolagen dan hidrator kuat seperti squalene, shea butter dan asam hialuronat.

3 dari 3 halaman

Krim Eksklusif

Selain itu, Booty Balm juga punya efek yang menargetkan pada pengencangan. Tentu JLo menjadi figur yang tepat untuk mempromosikannya. 

"Krim bagian tubuh ini diinginkan konsumen. Dan mereka tidak dapat menemukannya di pasaran," ujar JLo.

Tag Terkait