Menikmati Kopi Tanpa Repot, Starbucks Buka Gerai Drive-Thru ke-50 di Indonesia

Nabila Mecadinisa diperbarui 23 Jul 2022, 09:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Starbucks selalu meningkatkan pelayanannya untuk kepuasan pelanggan, salah satunya lewat gerai yang menyediakan layanan tanpa turun (drive-thru). Tahun ini, Starbucks di Indonesia memperkenalkan gerai layanan drive-thru yang ke-50 yang menandai kehadirannya untuk selalu lebih dekat dengan pelanggan dan komunitas yang dilayaninya.

“Di tengah krisis global, Starbucks tetap setia untuk berada dekat dengan konsumennya lewat model layanan tanpa turun. Untuk itu, pada tanggal 21 Juli 2022, Starbucks mengundang pelanggan untuk merayakan kehadiran gerai layanan tanpa turun ke-50 di Indonesia yang berlokasi di Starbucks Drive-Thru Graha Raya Bintaro, Tangerang,” ungkap Tico Salikin, vice president, Store Development & Construction, PT Sari Coffee Indonesia –pemegang lisensi merek Starbucks di Indonesia.

“Sangatlah penting bagi kami untuk bisa berada dekat dengan komunitas dan untuk memenuhi kebutuhan pelanggan yang terus berkembang akan kenyamanan, koneksi dan personalisasi. Kami selalu dikenal sebagai ‘tempat ketiga’, tempat yang ramah di antara rumah dan tempat kerja yang terhubung melalui kopi, dan kami akan terus berusaha untuk mewujudkanya.”

2 dari 3 halaman

Inovasi di segala lini

Perayaan kehadiran gerai layanan tanpa turun (Drive-Thru) Starbucks ke-50 di Indonesia.

“Starbucks terus berinovasi dalam segala lini, termasuk lewat pengembangan konsep gerai yang semakin beragam, baik dari segi lokasi, model dan desain. Menilik ke belakang, kami pertama kali membuka konsep gerai drive-thru ditahun 2005, tepatnya di Rest Area KM19 Toll Jakarta-Cikampek yang juga jadi gerai pionir yang hadir di jalan tol, dan hingga saat ini, gerai drive-thru telah hadir di 16 kota lainnya yang tersebar di seluruh Indonesia” jelasnya. “Pencapaian ini tentunya tak membuat kami berhenti untuk terus mewujudkan misi dan nilai-nilai yang terus akan disampaikan oleh Starbucks – Untuk menginspirasi dan memelihara semangat manusia— satu orang, satu cangkir dan satu lingkungan pada satu waktu,” tambahnya.

Ini adalah gerai yang penting bagi Starbucks di Indonesia karena menjadi salah satu titik pencapaian merek di tahun 2022, sekaligus mendukung momentum perayaan hari jadi Starbucks di Indonesia yang ke-20. Sejak pembukaan gerai pertama di Plaza Indonesia 20 tahun lalu, sebagai bagian dari komitmen global Starbucks untuk menciptakan dampak positif bagi komunitas yang dilayaninya, Starbucks Indonesia secara aktif berpartisipasi dalam kegiatan yang mengangkat masyarakat.

 

3 dari 3 halaman

Mendukung pemberdayaan kaum muda

Perayaan kehadiran gerai layanan tanpa turun (Drive-Thru) Starbucks ke-50 di Indonesia.

Community Store pertama di lingkungan Tanah Abang Jakarta dibuka pada tahun 2020, diikuti oleh Program Kewirausahaan Pemuda Kreatif Starbucks (SCYEP) untuk mendukung pemberdayaan kaum muda. Lebih dari 500.000 benih kopi telah disumbangkan kepada petani kopi melalui program Art in the Cup bekerja sama dengan Pusat Dukungan Petani di Berastagi, Sumatera Utara.

Dan sebagai apresiasi kepada para responden garis depan wabah Covid-19, lebih dari 50.000 cangkir minuman telah disumbangkan ke rumah sakit dan pusat vaksinasi.

#women for Women