Fimela.com, Jakarta Memulai hubungan baru bisa terasa menakutkan. Apalagi kalau sebelumnya kita sudah berulang kali mengalami kegagalan atau kekecewaan dalam menjalin hubungan, memulai sebuah ikatan baru bisa terasa sangat sulit. Namun, ketika kita sudah merasa perlu membangun hubungan baru demi melanjutkan hidup yang lebih baik, kita perlu melakukan sejumlah upaya dan usaha yang lebih keras lagi.
Agar tidak takut menjalin hubungan baru, ada sejumlah cara yang bisa dilakukan. Diawali dengan niat baik untuk memiliki kehidupan yang lebih berwarna dan bahagia, kita bisa meredakan rasa insecure kita soal membangun hubungan baru melalui cara-cara berikut ini. Langsung saja simak uraiannya di bawah ini.
What's On Fimela
powered by
1. Hadirkan Rasa Nyaman dalam Berkomunikasi
Salah satu rahasia sukses hubungan baru adalah komunikasi yang baik. Tanpa komunikasi yang baik dan jelas, hubungan yang dibangun tak akan pernah bertahan lama. Komunikasi adalah hal terpenting dalam hubungan, dalam artian rasa takut akan pudar saat sudah bisa menghadirkan rasa saling menerima dan memahami dengan baik.
2. Lebih Terbuka soal Menentukan Tujuan Hubungan
Apa tujuan membangun hubungan saat ini? Apa yang ingin dicapai atau didapatkan dari hubungan yang akan dimulai? Penting untuk lebih terbuka soal tujuan hubungan. Dengan begini, kita bisa lebih mudah menata dan mengatur prioritas hidup jadi lebih seimbang dan lebih baik lagi. Serta tidak mudah merasa tersesat atau kehilangan arah.
3. Maafkan Diri Sendiri
Rasa takut menjalin sebuah hubungan bisa jadi karena ada rasa sesal dan kecewa terhadap diri sendiri. Penting untuk memaafkan diri sendiri agar kita bisa membuat hati terasa lebih lapang. Sehingga dapat menghadirkan cinta yang lebih baru dan lebih luas lagi. Kesalahan hadir untuk membantu kita tumbuh dan berproses jadi pribadi yang lebih dewasa dan bijak lagi.
4. Beri Waktu yang Cukup
Setiap hubungan baru butuh waktu. Waktu untuk saling mengenal dan waktu untuk menumbuhkan kenyamanan. Jadi, tak usah terburu-buru atau memaksakan segalanya berjalan cepat. Tentukan arah yang ingin dicapai bersama, lalu jalani setiap proses dan fasenya dengan niat baik untuk memiliki hubungan yang harmonis dan langgeng.
5. Bersikap Lebih Realistis
Hargai perbedaan sudut pandang atau pilihan yang ada. Kenali bahasa cinta masing-masing tanpa saling memaksakan kehendak pribadi yang terlalu egois. Penting untuk bisa saling berkompromi dan memahami kondisi dan situasi masing-masing. Kita tak bisa memaksakan segalanya bakal berjalan sempurna. Namun, bukan berarti pasrah dan lepas tangan tanpa mengusahakan apa-apa bila ingin memiliki hubungan yang kuat.
Semoga kita bisa memiliki cinta dan hubungan yang lebih baik, ya. Terima kasih sudah memilih untuk tetap melangkah ke depan.
#WomenforWomen