Fimela.com, Jakarta Kesehatan dan kebahagiaan anak harus diperhatikan dengan baik. Ketika anak sakit, ini bisa berpengaruh besar terhadap tumbuh kembangnya di masa depan. Apalagi jika penyakit yang diderita anak tidak kunjung sembuh dalam waktu lama.
Berbicara mengenai kesehatan anak, melansir dari laman parents.com ada beberapa gejala gangguan kesehatan pada anak yang tak boleh diabaikan. Meski beberapa gejala ini sangat sering menyerang anak, ini tak boleh diremehkan begitu saja. Berikut beberapa gejala gangguan kesehatan anak yang sangat penting diwaspadai dan tak boleh diabaikan apalagi diremehkan begitu saja.
1. Demam Tinggi
Gejala gangguan kesehatan yang pertama adalah demam tinggi. Anak mengalami demam mungkin sudah biasa. Tapi, jika demam yang diderita terlalu tinggi hingga menyebabkan anak tak sadarkan diri atau kejang, penting bagi orangtua untuk segera melakukan pertolongan terbaik. Jangan ragu untuk segera memeriksakan kondisi kesehatan anak ketika ia mengalami demam tinggi.
2. Demam Disertai Sakit Kelapa
Gejala gangguan kesehatan selanjutnya adalah demam yang disertai dengan sakit kepala. Saat anak mengalami demam yang disertai sakit kepala, leher kaku, kulit muncul bintik merah dan gejala lain, sebaiknya segera bawa anak ke dokter atau ke klinik terdekat guna mendapatkan perawatan dan pengobatan terbaik.
3. Demam yang Berlangsung Lama
Jika anak mengalami demam lebih dari tiga hari, pastikan untuk segera memeriksakan kondisi kesehatan anak di dokter atau klinik terdekat. Demam yang berlangsung lama bisa saja menandakan anak menderita penyakit yang cukup serius dan memerlukan penanganan khusus.
4. Sakit Perut Parah dan Berulang
Ketika anak sakit perut parah dan berulang, jangan sampai Mom mengabaikan hal ini. Meski gasakit perut anak bisa sembuh dengan sendirinya, jangan anggap remeh sakit perut di anak. Sakit perut yang parah dan berulang bisa sebagai gejala radang usus buntu atau risiko penyakit lambung.
5. Sakit Kepala Disertai Muntah
Ketika anak merasa sakit kepala dan sering muntah, usahakan untuk segera memeriksakan kondisi kesehatan anak secara keseluruhan. Ada banyak risiko penyakit berbahaya yang dikhawatirkan sedang mengganggu anak.
6. Bibir Biru
Kondisi ini bisa menandakan bahwa anak mungkin saja mengalami tersedak, tercekik, reaksi alergi, serangan asma, pneumonia, dan batuk rejan. Jika bibir anak membiru, tubuhnya lemas dan sesa nafas, jangan tunggu lama untuk segera memeriksakan kodisinya ke dokter ahlinya.
7. Wajah Bengkak
Ketika wajah anak bengkak, bibirnya memerah dan bengkak yang disertai gatal di tubuh, bisa jadi hal ini menandakan anak mengalami alergi serius. Jika hal ini tidak ditangani dengan segera, dikhawatirkan ini bisa menyebabkan risiko yang lebih berbahaya.
Itulah beberapa gejala gangguan kesehatan pada anak yang tak boleh diabaikan dan diremehkan begitu saja. Semoga informasi ini bermanfaat dan sebagai orangtua kita harus lebih hati-hati dan waspada dengan kondisi kesehatan anak sehari-hari.
#WomenForWomen