7 Manfaat Mengoleskan Masker Wajah secara Rutin

Fimela Reporter diperbarui 16 Jan 2023, 23:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Salah satu cara merawat kulit wajah adalah dengan memakai masker wajah. Ada dua jenis masker wajah yang bisa dipilih, yaitu masker wajah yang dikemas dalam produk kemasan dan masker wajah yang dibuat dari bahan alami. Merawat kulit wajah umumnya dilakukan untuk mengatasi permasalahan kulit, seperti kulit kusam, berminyak, kering, dan sensitif. Hampir semua permasalahan kulit bisa diatasi dengan memakai masker wajah asalkan memakainya dengan rutin selama dua hingga tiga kali seminggu. Apa saja manfaat memakai masker wajah?

2 dari 8 halaman

1. Deep Cleansing

Masker wajah bisa membersihkan kptpran wajah (pexels.com/Ron Lach)

Masker wajah bisa membersihkan kotoran di wajah secara menyeluruh hingga ke pori-pori. Selain itu, masker wajah bisa mengurangi produksi minyak berlebih. Memakai masker wajah dua sampai tiga kali seminggu membuat kulit wajah tampak bersih dan tampilan pori-pori wajah mengecil.

3 dari 8 halaman

2. Detoksifikasi

Masker wajah bisa mengeluarkan racun dari wajah/Credit: pexels.com by Ron Lach

Melakukan aktifitas di luar rumah membuat kulit wajah rawan terkena debu dan polusi dari radikal bebas yang bisa menyebabkan masalah kulit. Memakai masker wajah bisa membersihkan sekaligus mengeluarkan kotoran dan racun dari kulit wajah.

4 dari 8 halaman

3. Mengeksfoliasi

Mengeksfoliasi wajah dengan masker wajah/copyright Shutterstock

Membersihakan kulit wajah tidak membuatnya 100% bersih. Masih ada kotoran dan sel-sel kulit mati yang tertinggal. Memakai masker wajah bisa mengeluarkan sel-sel kulit mati yang menumpuk. Kini, masker wajah juga dilengkapi dengan butiran scrub halus yang bisa mengeluarkan sel-sel kulit mati dengan lebih efektif.

5 dari 8 halaman

4. Mencerahkan

Masker wajah bisa mencerahkan wajah/copyright shutterstock.com

Masker wajah hadir dengan kandungan brightening yang bisa mencerahkan wajah. Dapatkan kulit wajah yang cerah berseri dan bebas flek hitam dengan memakai masker wajah secara rutin.

6 dari 8 halaman

5. Menutrisi

Menutrisi wajah dengan masker wajah (c) Shutterstock

Kandungan vitamin E, essential oils, dan bahan-bahan anti-aging pada masker wajah bisa meremajakan kulit wajah, menutrisi kulit wajah, membuatnya tampak sehat, dan awet muda.

7 dari 8 halaman

6. Moisturizing

Masker wajah bisa melembabkan kulit wajah (metamorworks/shutterstock.com)

Masker wajah dilengkapi dengan nutrisi yang bisa menyesuaikan kondisi kulit wajah. Bagi pemilik wajah kering, pakai masker wajah dengan kandungan moisturizer. Selain menyehatkan kulit, bisa sekaligus melembabkan wajah.

8 dari 8 halaman

7. Soothing Power

Masker wajah bisa menenangkan kulit/copyright shutterstock.com

Berada di bawah terik matahari bisa membuat kulit wajah mengalami sunburn. Memakai masker wajah bisa menenangkan wajah yang terkena sunburn. Selain itu, masker wajah bisa menenangkan kulit berjerawat dan kulit kemerahan karena sensitif dan iritasi.

Itulah sederet manfaat yang dirasakan jika rajin mengoleskan masker wajah. Jaga kesehatan kulitmu dengan merawatnya dari luar, ya.

Ditulis oleh: Aulia Oktafia Mahmudah