Ramai Pilates, Melissa Karim dan Nia Dinata Ikut Antusias

Anto Karibo diperbarui 09 Jul 2022, 18:08 WIB

Fimela.com, Jakarta Olahraga pilates memang sudah sangat dikenal sebagai olahragayang digemari oleh kaum perempuan. Popularitas olahraga iini juga semakin naik karena banyak dari kalangan artis yang merupakan pelaku jenis olahraga tersebut.

Banyak di antara artis yang senang dengan olahraga tersebut diantaranya adalah Melissa Karim, Nia Dinata dan juga lainnya. Tak heran ketika mereka merasa antusias ketika demam pilates telah merangsek kemana-mana.

Seperti diketahui, Melissa Karim dan Nia Dinata menjadi tamu yang memeriahkan soft opening Pilates Re Bar Terogong bersama para influencer seperti Wenny Vanilla, Angelica Manopo, dan Monica Wiraja. Termasuk rekan-rekan dari Jepang dan Korea yang tinggal di sekitar kawasan Terogong.

What's On Fimela
2 dari 3 halaman

Kembali Hadir

Soft Opening Pilates Re Bar Terogong (Istimewa)

Studio Pilates Re Bar kembali hadir di Terogong, Jakarta Selatan. Studio ke-4 ini punya desain interior yang sangat unik. Dikelilingi jendela-jendela kaca yang memberikan suasana tenang, cerah, dan nyaman.

Pilates sendiri bukan hal yang baru lagi untuk sports atau healthy lifestyle enthusiasts. Juga alasan berdirinya di kawasan ini memiliki komposisi warga beragam. Mulai dari lokal dan international community-melting pot.

"Baru saja berjalan 10 bulan. Kami bangga dengan tim kami yang melayani komunitas di 4 cabang Pilates Re Bar," kata Managing Director Pilates Re Bar, Eny Surya.

3 dari 3 halaman

Beri Training

Soft Opening Pilates Re Bar Terogong (Istimewa)

Selain itu, ada Skin Soul Besties, komunitas yang dibangun oleh Angelica Manopo dan Capoeira Jakarta Komunitas. Mereka antusias dengan kehadiran Pilates Re Bar Terogong yang dekat dengan rumah dan kantor mereka. Tidak hanya itu. Banyak keunggulan lain dari Pilates Re Bar, yakni memiliki academy Kaizen Pilates Indonesia.  

“Di academy ini, kami memberi training kepada fitness instructor yang ingin menjadi true pilates instructor dan menajamkan skills pilates instructor di Jakarta dengan konsep Kaizen Pilates. Selain memberikan edukasi, kami menyediakan lapangan pekerjaan untuk alumni academy kami sebagai SDM untuk studio kami,” tambah Eny.

Sementara itu, Founder Pilates Re Bar Seiji Yamaoka dan Managing Director Pilates Re Bar Eny Surya memiliki harapan tinggi untuk Pilates Re Bar.

"Bagi teman-teman kami, mengerti basic fundamentals dari gaya hidup sehat dengan pilates lifestyle yang menguatkan. Lalu, merekondisi tubuh, dan memperpanjang kehidupan sehat sampai usia senja. Pilates Re Bar serves with our hearts and passion. Kami ingin melihat lifestyle semua orang di Jakarta membaik dengan mengedukasi real benefits dari pilates reformer dengan konsep Kaizen Pilates," tukas Founder Pilates Re Bar, Seiji Yamaoka.