Fimela.com, Jakarta Plataran Menjangan berkesempatan menjadi mitra resmi dari G20, sekaligus tuan rumah dalam acara Deklarasi "Towards Net Zero" pada tanggal 6-7 Juli 2022 ini. Acara ini merupakan kolaborasi antara Plataran dengan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Kementerian Dalam Negeri, Kementerian Keuangan, Otoritas Jasa Keuangan, dan Pemerintah Daerah Bali.
Plataran Menjangan terpilih sebagai salah satu destinasi pilot projek atau program pemerintah untuk "Towards Climate Positive Tourism through Decarbonization and Ecotourism" lewat Deklarasi Towards Net Zero oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif. Plataran percaya bahwa program ini bisa menjadi titik awal kontribusi pariwisata Indonesia kepada dunia.
Deklarasi "Towards Net Zero" adalah upaya mencapai emisi Nol Bersih, yang merupakan bagian dari Deklarasi Glasgow sebagai katalis mempercepat aksi iklim dalam pariwisata dan mengamankan tindakan, serta komitmen kuat mendukung tujuan global mengurangi separuh emisi selama dekade berikutnya sebelum tahun 2050. Indonesia akan menjadi negara pertama di ASEAN yang melaksanakan Deklarasi Glasgow bersama-sama di bidang pariwisata dan Plataran L'Harmonie menjadi satu-satunya destinasi yang dikelola swasta dari 5 destinasi pilot program yang ditunjuk.
Plataran Menjangan berkesempatan menjadi mitra resmi dari G20
Deklarasi ini membahas tentang Carbon Offsetting Tourism yang merupakan bentuk pengembangan pariwisata berkelanjutan, yang terus digencarkan berbagai pihak, salah satunya dengan meluncurkan program penghitungan jejak karbon, yaitu Carbon Footprint Calculator. Program carbon offset adalah upaya untuk berkontribusi dalam penyeimbangan nilai emisi yang dihasilkan oleh aktivitas pariwisata dunia.
Menurut data dari Dewan Nasional Perubahan Iklim Indonesia, saat ini, sektor pariwisata menyumbang sekitar 8% emisi dunia, terutama indeks pariwisata naik 12%. Plataran Menjangan L'Harmonie sendiri telah menjadi "Pilot Project Ekowisata Nasional di Zona Pemanfaatan Taman Nasional Bali Barat" sejak 2016 berdasarkan Keputusan Menteri Pariwisata RI KM.66/HK.501/MP/2016 tahun 2016.
Plataran Menjangan berkesempatan menjadi mitra resmi dari G20
Di lahan Taman Nasional Bali Barat seluas 382 hektar, Plataran L'Harmonie merupakan rumah bagi 175 jenis flora dan 167 jenis fauna. Para tamu juga bisa menikmati ekosistem hutan hujan dataran rendah, hutan bakau yang berusia lebih dari 1000 tahun, pantai, terumbu karang, jalak Bali yang terancam punah.
Upaya ini bertujuan menyerap jejak karbon yang dihasilkan oleh industri pariwisata dan membantu mencegah dampak buruknya terhadap iklim sesuai dengan visi Plataran, #TravelwithPurpose. Program resmi yang mendukung acara ini meliputi 5 destinasi percontohan, yaitu Plataran Menjangan-Taman Nasional Bali Barat, Mangrove Tembudan Radiant-Berau, Kalimantan Timur, Pantai 3 Warna-Malang, Bukit Peramin-Bangka Belitung, dan Wisata Mangrove Kawalu Taman-Sorong.