Permudah Jaringan Bisnis UMKM dan UKM Kuliner dengan Meluncurkan Asisten Keuangan Virtual

Ayu Puji Lestari diperbarui 08 Jul 2022, 13:40 WIB

Fimela.com, Jakarta Salah satu penggerak perekonomian adalah UMKM. Banyak yang menganggap sepele usaha ini, tapi ternyata UMKM lah yang banyak menyerap tenaga kerja sekaligus menggerakkan perekonomian. Tak heran, banyak investor yang tertarik untuk mengembangkan UMKM.

Kehadiran teknologi diharapkan dapat membantu UMKM. Seperti kemudahan dalam mengatur keuangan bagi pengusaha UMKM. Baik untuk pencatatan hingga pembayaran.

Hal inilah yang melatari kerjaasama antara Delegasi dan Foodizz. Meluncrkan Asisten Keuangan Virtual untuk mengembangkan usaha UMKM.

What's On Fimela
2 dari 2 halaman

Kemudahan bagi Pengusaha UMKM dengan hadirnya Asisten Keuangan Virtual

Ahmad Anshorimuslim Syuhada (Founder & CTO Delegasi) & Rex Marindo (Founder & CEO Foodizz)

Kolaborasi seru yang digagas oleh Foodizz dan Delegasi, asisten keuangan virtual UMKM dan UKM kuliner di Indonesia, diharapkan akan mampu menjawab kebutuhan teman- teman pebisnis kuliner skala menengah, yang memiliki kebutuhan pencatatan dan penyajian Laporan Keuangan.

 Adapun Rex Marindo, Founder & CEO Foodizz, dalam kesempatan ini mengungkapkan diharapkan kolaborasi ini dapat mengedukasi pelaku UMKM. Karena ini (Delegasi) satu apps yang penting sekali untuk UMKM kuliner di Indonesia.

Asisten keuangan virtual dapat membuat laporan keuangan secara sederhana. Jadi pelaku UMKM tidak perlu ribet dan pusing mengerjakan laporan. Semua kemudahan ini diharapkan dapat membantu pelaku UMKM untuk lebih memajukan usahanya.

Diharapkan dengan hadirnya Delegasi di ekosistem Foodizz, kami dapat membantu dan melakukan sinergi (dalam upaya membantu) mengembangkan UMKM kuliner di Indonesia. Wah, menarik ya Sahabat Fimela.