Beda Jenis Daging, Beda Juga Jangka Waktu Penyimpanan di Freezer

Wuri Anggarini diperbarui 08 Jul 2022, 08:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Menyimpan bahan makanan di kulkas menjadi cara yang banyak dilakukan demi menyiapkan hidangan lezat yang lebih praktis untuk keluarga. Terlebih bagi yang memiliki aktivitas padat seharian, stok bahan makanan di kulkas bisa memudahkan biar nggak perlu belanja setiap hari. Nggak hanya sayuran, aneka jenis daging pun bisa lebih tahan lama jika disimpan di dalam freezer dengan suhu yang tepat.

Namun, berapa lama sih jangka waktu penyimpanan daging yang ideal di dalam freezer? Ternyata, beda jenis daging, beda juga daya tahannya di dalam freezer. Demi bahan makanan yang tetap terjaga kesegarannya, yuk perhatikan waktu penyimpanan berbagai jenis daging berikut, Sahabat Fimela!

What's On Fimela
2 dari 5 halaman

Sapi dan Kambing

(c) Shutterstock

Pada dasarnya daging sapi dan kambing bisa bertahan dalam jangka waktu yang lebih lama hingga beberapa bulan di dalam freezer. Namun, ternyata hal ini dipengaruhi oleh jenis potongan saat penyimpanan.

Daging potongan kecil (chops) bisa bertahan hingga 4-6 bulan. Berbeda dengan daging sapi atau kambing yang dicincang, jenis tersebut sebaiknya jangan disimpan lebih dari 3 bulan. Bagi yang menyimpan daging ham, bisa disimpan dalam freezer hingga 3 bulan juga.

3 dari 5 halaman

Ayam

(c) Shutterstock

Ayam utuh ternyata bisa bertahan dalam waktu yang cukup lama dengan suhu beku yang tepat, yaitu hampir 1 tahun. Namun, jika yang disimpan adalah ayam potong, ternyata hanya bisa bertahan hingga maksimal 6 bulan saja. Sementara itu, khusus bagian jeroannya juga bisa disimpan dalam kondisi beku di lemari es. Namun, bagian tersebut hanya akan bertahan sekitar 3 hingga 4 bulan saja maksimal.

4 dari 5 halaman

Ikan dan Makanan Laut Lainnya

(c) Shutterstock

Ikan dan jenis makanan laut lainnya ternyata juga memiliki masa tahan dalam waktu tertentu jika disimpan secara beku di lemari es. Khusus ikan, perhatikan dulu jenisnya. Ikan berlemak seperti lele, salmon, ikan mas atau patin bisa bertahan hingga 3 bulan di dalam freezer.

Berbeda dengan ikan yang memiliki kandungan lemak lebih rendah seperti tuna. Jenis ikan tersebut bisa disimpan dalam keadaan beku sedikit lebih lama, yaitu 6 bulan. Perhatikan juga waktu penyimpanan makanan laut lainnya seperti udang, cumi, kerang yang hanya bisa bertahan hingga maksimal 3 bulan saja.

5 dari 5 halaman

Aneka Daging yang Sudah Dimasak

(c) Shutterstock

Belakangan ini banyak yang menyimpan aneka daging yang sudah dimasak ke dalam freezer dengan tujuan agar lebih praktis saat disajikan. Tinggal dihangatkan saja dalam microwave, dikukus, atau digoreng, bisa menjadi sajian yang lezat untuk keluarga.

Penyimpanan daging yang sudah diolah ini sebenarnya aman saja, selama menggunakan cara yang tepat. Namun, jenis masakan tersebut hanya bisa disimpan maksimal 3 bulan saja dalam kondisi beku.

Demi bisa menyimpan daging dengan maksimal sesuai umur jangka waktunya, pastikan kamu melakukan penyimpanan dengan cara yang tepat. Simpan di dalam wadah kedap udara dan jangan lupa tempelkan catatan yang berisi informasi tanggal berapa daging mulai disimpan. Hal tersebut penting sebagai reminder sekaligus agar kamu bisa mengolah daging yang tetap segar dan berkualitas. Selamat mencoba, Sahabat Fimela!