7 Potret Masa Kecil Cinta Laura, Tak Mau Berteman dan Punya Indera Keenam

Anto Karibo diperbarui 04 Jul 2022, 14:24 WIB

Fimela.com, Jakarta Tak hanya dikenal sebagai artis, namun nama Cinta Laura juga dketahui sebagai pegiat sosial, terutama keterkaitannya dengan perjuangan hak-hak perempuan. Prestasinya sebagai di bidang akademis juga tak bisa diragukan lagi.

Cinta Laura memang sebuah paket komplit kalau bisa diibaratkan, karena pada dirinya telah terkumpul semua hal yang menjadi keinginan banyak orang yaitu cantik, cerdas, berprestasi, berjiwa sosial tinggi, dan juga populer.

Bicara mengenai Cinta Lauradi usia dewasa memang tak pernah ada habisnya. Lalu bagaimana dengan kehidupannya di masa kecil? Herdiana Kiehl, sang ibu pernah mengungkap beberapa hal unik mengenai anak semata wayangnya itu.

Apa saja yang diungkap oleh Herdiana Kiehl terkait Cinta Laura kecil? Berikut beberapa diantaranya sebagaimana dilansir dari Kapanlagi.com, salah satunya adalah memiliki indera keenam.

2 dari 8 halaman

Tak Punya Teman

Cinta Laura di masa kecil (Foto:Dokumentasi Pribadi)

Cinta Laura sekarang ini telah menjelma menjadi panutan banyak perempuan di Indonesia. Namun, siapa yang menyangka bahwa di masa kecilnya ia tak pernah bergaul sehingga tak punya teman. Cinta kecil juga sosok yang pemalu dan minder.

3 dari 8 halaman

Pindah Negara

Cinta Laura di masa kecil (Foto:Dokumentasi Pribadi)

Selain karena faktor dirinya yang pemalu, alasan Cinta tak memiliki teman dikarenakan sejak kecil dirinya sudah pindah-pindah negara. Namun saat SMP ia mulai menetap di Indonesia.

4 dari 8 halaman

Indera Keenam

Cinta Laura di masa kecil (Instagram.com/herdianak)

Cinta Laura pun ternyata memiliki fakta yang selama ini tak pernah terkuak ke publik. Hal ini disampaikan oleh Herdiana Kiehl bahwa waktu kecil, Cinta memiliki indera keenam.

5 dari 8 halaman

Melihat Makhluk Astral

Cinta Laura di masa kecil (Foto:Dokumentasi Pribadi)

Herdiana Kiehl mengungkapkan bahwa anak semata wayangnya tersebut bisa melihat makhluk lain dunia saat kecil. Ya, Cinta kecil ternyata bisa melihat hantu. Penglihatan seperti ini terjadi sampai Cinta umur 5 tahun.

6 dari 8 halaman

Berbakat

Cinta Laura di masa kecil (Foto:Dokumentasi Pribadi)

Cinta yang memiliki bakat menyanyi, berakting, dan lainnya ternyata sudah sejak kecil terlihat. Karenanya, sejak belia dia sudah ikut berbagai kompetisi olahraga. Cinta memiliki 10 medali emas, 8 perak, dan 8 perunggu.

7 dari 8 halaman

Ikut Lomba

Cinta Laura di masa kecil (Foto:Dokumentasi Pribadi)

Meski memiliki bakat, namun Ciinta termasuk kerap minder. Sampai akhirnya dirinya diikutsertakan dalam beberapa lomba, seperti loba akting maupun modelling. Dan ternyata Cinta bisa meraih juara 1.

8 dari 8 halaman

Masuk ke Industri

Cinta Laura di masa kecil (Instagram.com/herdianak)

Pernah menang dalam lomba akting tersebut akhirnya mendorong Cinta Laura untuk menyalurkan bakatnya ke industri. Ia pun mulai bermain di beberapa sinetron. Salah satu sinetron yang meledak adalah Cinderella.

Tag Terkait