Fimela.com, Jakarta Sambal meskipun pedas tapi bisa menambah selera makan. Makanan yang disantap dengan sambal selalu menggugah selera. Sebagai sajian khas Nusantara tak heran jika sambal menjadi sajian yang
Disajikan dengan ayam goreng, tempe goreng, dan aneka ikan goreng pun rasanya dijamin enak. Dibuat dengan cara digoreng membuat sambal bajak ini tahan lama. Tertarik untuk membuatnya sendiri di rumah? Yuk cek resepnya di bawah ini.
Bahan Sambal Bajak
- 100 gr cabai merah
- 25 gr cabai rawit
- 1/2 sdt terasi matang
- 2 tomat merah
- 50 gr bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1 sdm gula merah
- 1/2 sdt garam
What's On Fimela
powered by
2 dari 2 halaman
Cara Membuat Sambal Bajak yang Awet
cara membuat sambal bajak/copyright By ptingyakin (Shutterstock)
- Goreng semua cabai, tomat, dan bawang hingga layu. Sisihkan.
- Haluskan cabai, tomat, dan bumbu-bumbu lain.
- Untuk mematangkan, tambahkan sedikit minyak goreng dan masak dengan api kecil.
- Sambal bajak pun siap disantap.
Untuk menyimpan sambal bajak di kulkas, dinginkan terlebih dahulu. Cara ini membuat sambal bajak lebih awet saat disimpan di kulkas. Selamat mencoba.