5 Resep Jus Buah dan Sayur Segar Menyehatkan

Mimi Rohmitriasih diperbarui 07 Nov 2023, 15:22 WIB

Fimela.com, Jakarta Buah dan sayuran menjadi bahan makanan yang kaya manfaat untuk kesehatan. Buah dan sayur mengandung berbagai vitamin serta nutrisi yang tak hanya baik untuk kesehatan fisik tetapi juga baik untuk kesehatan psikis. 

Buah dan sayur umumnya memiliki cita rasa yang lezat dan menyegarkan. Apalagi jika kedua bahan makanan ini diolah menjadi jus. Bicara mengenai jus buah dan sayur, kali ini Fimela memiliki beberapa resep jus buah dan sayur. Jus buah dan sayur ini tak hanya menyegarkan tetapi juga sangat menyehatkan. Berikut beberapa resep jus buah dan sayur tersebut.

What's On Fimela
2 dari 11 halaman

1. Resep Jus Mentimun Semangka

ilustrasi jus semangka/copyright unsplash.com/Shreyak Singh

Bahan

  • 1 potong buah semangka, ukuran sedang kira-kira seberat 100 gram
  • 1 buah mentimun
  • 1 sdm gula
  • 1 gelas air putih

Cara Membuat

  1. Kupas buah semangka dan mentimun kemudian potong kecil-kecil. 
  2. Haluskan dengan cara diblender bersama 1 sdm gula dan air. 
  3. Saring jus buah semangka dan mentimun untuk dapatkan tekstur yang lebih halus. 
  4. Jus semangka dan mentimun siap disajikan.
3 dari 11 halaman

2. Resep Jus Buah Mangga

Ilustrasi/copyright shutterstock.com/pilipphoto

Bahan

  • 1 buah mangga matang
  • 1/2 buah nanas ukuran sedang
  • 1 sdt chia seeds
  • 1 buah jeruk iris manis, ambil daging buahnya
  • es batu secukupnya

Cara Membuat

  1. Kupas dan cuci bersih semua buah. Potong-potong.
  2. Masukkan mangga, nanas, dan jeruk dalam juicer atau blender. Haluskan.
  3. Siapkan gelas. 
  4. Masukkan es batu dan chia seeds dalam gelas. Tuang jus mangga
  5. Jus mangga sehat siap dinikmati.
4 dari 11 halaman

3. Resep Jus Aloe Vera dan Lemon

ilustrasi madu lemon/copyright unsplash/Anda Ambrosini

Bahan

  • 2 sdt gel lidah buaya
  • 1 buah lemon yang sudah dijus
  • 1 sdt madu
  • 5-6 lembar daun mint yang dicincang

Cara Membuat

  1. Campur semua bahan dengan baik sampai halus dan siap diminum
  2. Disarankan untuk minum jus lidah buaya saat perut kosong setiap pagi untuk khasiat menurunkan berat badan tentunya diimbangi dengan pola makan sehat dan olahraga.
5 dari 11 halaman

4. Resep Jus Mentimun Lemon Segar

Ilustrasi/copyright shutterstock.com

Bahan

  • 1 buah mentimun
  • 1 buah lemon
  • 2 sdm gula pasir
  • 500 ml air
  • Es serut, secukupnya

Cara Membuat

  1. Cuci bersih buah mentimun kemudian potong kecil-kecil.
  2. Peras jeruk lemon, saring airnya.
  3. Haluskan mentimun, air, gula pasir dan air jeruk nipis.
  4. Tuang semua bahan yang telah dihaluskan di gelas saji, tambahkan es serut di atasnya.
6 dari 11 halaman

5. Resep Jus Bayam Apel Nanas

ilustrasi Jus Buah atau Sayuran yang Rendah Asam/pexels

Bahan

  • 3 lembar daun bayam
  • 1 buah apel
  • 4 potong buah nanas
  • 1 sdm sari lemon
  • 2 sdm madu

Cara Membuat

  1. Haluskan semua bahan dalam blender sampai menjadi jus.
  2. Campur dengan sedikit air.
  3. Sajikan dingin agar lebih segar.

Itulah beberapa resep jus buah dan sayur yang segar sekaligus menyegarkan. Aneka jus ini akan bertambah segar ketika disajikan dalam bentuk dingin. Semoga informasi ini bermanfaat dan selamat mencoba resep yang ada.

7 dari 11 halaman

5 Manfaat Mengonsumsi Jus Buah dan Sayur Bagi Kesehatan Tubuh

Resep jua buah penurun koelsterol/copyright unsplash.com/Sajad Darvishi

Jus merupakan salah satu minuman menyegarkan dan sekaligus menyehatan. Minuman segar ini biasanya terbuat dari buah dan juga sayuran. Sahabat Fimela bisa mengombinasikan kedua bahan ini. Berbagai jenis buah dan sayur pun bisa dijadikan jus yang segar dan menyehatkan. 

Ada begitu banyak sekali manfaat mengonsumsi jus buah dan sayur bagi kesehatan, salah satunya membuat tubuh tetap terhidrasi. Nah, bagi Sahabat Fimela yang sulit mengonsumsi buah atau sayur dalam bentuk utuh, kamu bisa mengubahnya menjadi minuman segar seperti jus untuk mendapatkan nutrisi penting. Melansir dari healthline.com (9/8), ada begitu banyak manfaat mengonsumsi jus buah dan sayur. Penasaran, apa saja manfaatnya? Yuk, simak selengkapnya di bawah ini. 

1. Kulit Sehat dan Berseri

Mau punya kulit yang sehat dan berseri? Jus buah dan sayur bisa membantumu untuk mendapatkan kulit cantik, sehat berseri. Kandungan vitamin C yang tinggi dalam jus buah seperti jeruk, stroberi, dan sayuran seperti wortel, mentimun, serta tomat bisa membantu melindungi kulitmu dari kerusakan akibat sinar matahari dan penuaan dini. Dengan rutin mengonsumsi jus ini, kamu akan merasakan kulit yang lebih kenyal dan bercahaya.

 

8 dari 11 halaman

2. Menjaga Berat Badan Ideal

ilustrasi jus sayur/chuckstock/Shutterstock

Siapa yang tidak ingin tetap menjaga berat badan ideal? Jus buah dan sayur adalah teman terbaikmu dalam melakukan program diet. Jus buah dan sayur rendah kalori dan tinggi nutrisi, sehingga dapat membantumu mengendalikan nafsu makan. Jika mengonsumsi jus buah dan sayur, bisa membantumu merasa kenyang tanpa perlu khawatir mengonsumsi banyak kalori.

 

9 dari 11 halaman

3. Energi untuk Aktivitas Sehari-hari

ilustrasi jus buah/FamStudio/Shutterstock

siapa bilang hanya kopi yang bisa bikin kamu tetap bugar? Jus buah dan sayur ternyata juga bisa memberikan energi ekstra untuk menjalani aktivitas harianmu. Kandungan gula alami dalam jus dapat memberikan tambahan energi yang stabil, berbeda dengan gula tambahan dalam minuman bersoda yang bisa bikin tubuhmu kelelahan. Jadi, tak ada salahnya memasukkan jus sehat ini dalam menu sarapanmu.

10 dari 11 halaman

4. Pencernaan yang Lancar

ilustrasi jus melon/MK photograp55/Shutterstock

Masalah pencernaan seringkali menghantui kita setiap hari. Jus sayur seperti bayam, brokoli, dan seledri mengandung serat yang membantu menjaga pencernaan tetap lancar. Serat ini juga membantu mengurangi risiko sembelit dan permasalahan pencernaan lainnya. Jadi, kamu bisa menjalani hari-hari tanpa gangguan pencernaan.

11 dari 11 halaman

5. Menjaga Kesehatan Mata

minum jus ini agar kulit sehat/shutterstock/xamnesiacx84

Kesehatan mata juga penting, terutama jika kamu sering menggunakan perangkat elektronik. Jus wortel mengandung beta-karoten yang baik untuk mata. Ini dapat membantu melindungi mata dari efek buruk sinar biru yang dipancarkan oleh layar komputer dan smartphone.

Jadi, manfaat mengonsumsi jus buah dan sayur sangat beragam. Selain membuat kulitmu bersinar, kamu juga akan merasa lebih bugar, terhindar dari stres, dan menjaga kesehatan tubuhmu dengan baik. Jadi, tak ada salahnya mencoba mengintegrasikan jus buah dan sayur ini ke dalam pola makanmu sehari-hari. Dengan begitu, kamu akan tetap bugar dan bersemangat menjalani hidup.