Bangun Subuh dan Tetap Ikut Ujian Sekolah dari Tanah Suci, Ayu Ting Ting Puji Bilqis

Musa Ade diperbarui 03 Jun 2022, 19:24 WIB

Fimela.com, Jakarta Saat ini, Ayu Ting Ting dan keluarganya diketahui sedang berada di Tanah Suci untuk menjalani ibadah umrah. Termasuk sang buah hatinya, Bilqis Khumairah Razak.

Bilqis menjalani ibadah umrah di tengah jadwal ujian sekolahnya. Hal tersebut diketahui melalui postingan Ayu Ting Ting di Instagram Stories.

Walaupun begitu, anak Ayu Ting Ting tidak meninggalkan kewajibannya dengan menjalani ujian. Hanya saja, Bilqis menyesuaikan waktu di Jakarta dengan waktu di Makkah. Bilqis harus rela menjalani ujian pada pukul 4 subuh waktu setempat.

2 dari 3 halaman

Bangun Subuh

Ayu Ting Ting Puji Sang Putri yang Tetap Ikut Ujian Sekolah dari Tanah Suci. (Sumber: Instagram/ayutingting92)

Dalam postingan Ayu Ting Ting, Bilqis sedang menjalani ujian secara daring dengan menggunakan smartphone. "Di sini subuh jam 4 anak bunda tetep ujian, di sana jam 8 pagi, semangat nak, pinter solehah," ujar Ayu Ting Ting.

Sebelumnya diketahui bahwa Ayu Ting Ting sempat jatuh sakit ketika tiba di Tanah Suci. "Banyak yang nanyain teteh @ayutingting92 kemana, pas sampai di mekkah teteh gak enak badan, badannya panas, muntah, sakit kepala. mohon doanya yah semoga teteh cepet sembuh dan bisa melaksanakan ibadah umroh," tulis Syifa.

3 dari 3 halaman

Pulih

Ayu Ting Ting Jatuh Sakit Setibanya di Tanah Suci, Alami Demam hingga Muntah (instagram.com/syifaasyifaaa)

Untungnya tidak butuh waktu lama untuk Ayu Ting Ting kembali puli dan kembali melakukan umrah. Ayu Ting Ting kemudian mengucap rasa syukurnya lantaran bisa kembali menjalani ibadah umrah.

"Alhamdulillah ya Allah 🙏❤️ bisa kembali beribadah ditempat sucimu....jabah kabul semua doa hambamu ini y Allah amin," tulis Ayu Ting Ting.