5 Cara Bertahan di Masa Sulit saat Hanya Bisa Mengandalkan Diri Sendiri

Endah Wijayanti diperbarui 03 Jun 2022, 13:15 WIB

Fimela.com, Jakarta Saat kita masih kecil ada orangtua yang senantiasa membantu kita banyak hal. Bahkan berbagai hal sulit jadi terasa lebih mudah saat dibantu oleh orangtua kita. Namun, kita tak bisa selamanya bergantung pada orangtua. Makin dewasa, kita harus lebih siap menghadapi masa-masa sulit seorang diri.

Ketika belum memiliki seseorang atau banyak orang untuk diandalkan, kita perlu bertahan untuk lebih kuat dan tegar menghadapi masa sulit. Tentu tidak mudah. Hanya saja saat belum ada pilihan untuk meminta bantuan orang lain, maka kita perlu berupaya lebih keras untuk bisa lebih tegar dan kuat dalam menghadapi masa sulit yang ada.

 

2 dari 6 halaman

1. Jangan Makin Menghukum Diri Sendiri

Ilustrasi./Copyright shutterstock.com/g/ns12

Hanya karena ada masalah yang belum bisa diselesaikan dengan baik, bukan berarti semua kesalahan dilimpahkan pada diri sendiri. Pun tak perlu melimpahkan kesalahan ke keadaan atau orang lain. Tak perlu menghukum siapa pun dan tak usah menyalahkan apa pun. Saat ada situasi sulit yang tak bisa kita hindari, maka kita perlu menerimanya apa adanya.

3 dari 6 halaman

2. Ingat Lagi Hal-Hal Baik yang Pernah Terjadi dalam Hidup

Ilustrasi./Copyright shutterstock.com/id/g/VitalyRomanovich

Coba kenang dan ingat lagi hal-hal baik yang pernah terjadi dalam hidup. Ingatkan kembali bahwa ada warna-warni indah yang pernah hadir dalam perjalanan hidup kita. Setidaknya ini akan menyadarkan diri bahwa kehidupan bisa menawarkan berbagai hal sangat beragam. Masa sulit ini pun pasti bisa terlewati dengan baik.

 

4 dari 6 halaman

3. Izinkan Diri Merasakan Semua Gejolak Emosi

Ilustrasi./Copyright shutterstock.com/id/g/chanchai+duangdoosan

Bila bersedih, izinkan diri menangis. Bila butuh waktu menyendiri, izinkan diri untuk rehat dan menepi dari keramaian. Kalau butuh penghiburan, bisa coba lakukan hal yang menyenangkan untuk diri sendiri. Semua emosi dan perasaan yang ada, biarlah diterima dan dirasakan apa adanya.

5 dari 6 halaman

4. Selesaikan Masalah Semampu Diri

Ilustrasi./Copyright shutterstock.com/g/KiattisakLamchan

Tak harus lari dari masalah. Tak perlu menyangkal jika ada masalah yang harus diselesaikan. Hadapi dan coba cari jalan keluar terbaik. Mungkin kita belum benar-benar sempurna dalam menyelesaikan atau menuntaskan masalah yang ada. Namun, kita masih bisa menyelesaikan dan menghadapi situasi yang ada semampu diri kita, dan ini sudah lebih dari luar biasa.

 

 

6 dari 6 halaman

5. Kuatkan Keyakinan bahwa Kesulitan akan Tergantikan dengan Kebaikan

Ilustrasi./Copyright shutterstock.com/g/Danai+J

Setiap kesulitan yang menghadiri dan kita alami pasti memberi hikmah dan pelajaran terbaik. Kuatkan dan teguhkan lagi diri bahwa masa sulit ini memberi pelajaran dan kebaikan untuk diri kita. Tetaplah melangkah ke depan. Walau masih berat untuk melesat ke depan, tapi setidaknya dari setiap satu langkah yang berhasil dilakukan, ada kekuatan baru yang bisa didapatkan untuk bertahan.

Semoga apa pun kesulitan yang sedang kamu hadapi saat ini bisa tergantikan dengan kebaikan, ya. Terima kasih sudah bertahan dengan baik hingga detik ini.

 

#WomenforWomen