Joanna Noelle Levesque atau populer dengan nama Jojo menjadi penampil yang paling banyak ditunggu ribuan penonton di BNI Hall, yang jadi panggung utama tempat Special Show berlangsung. (Bambang E Ros/Fimela.com)
Rintik hujan di luar venue menemani Jojo yang menyanyikan lagu Man, Spiral SZN, Baby It’s You, Like That, Gold, Caught Up In The Rapture Worst, Anxiety, Weak, Say So, Sabotage, dan Think About You. (Bambang E Ros/Fimela.com)
Suasana sejenak hening saat Jojo mengenang tragedi penembakan yang menewaskan 21 orang di satu Sekolah Dasar di Ulvade, Texas, USA. “Maaf membuat kalian sedih,” ungkap Jojo. (Bambang E Ros/Fimela.com)
“Kita sebarkan cinta, memberitahu orang-orang betapa kita sayang mereka. Saya beruntung berada di sini, saya ingin menyebarkan cinta. Bersama kalian dan menghormati orang-orang yang tiada beberapa hari lalu, ” lanjutnya. (Bambang E Ros/Fimela.com)
Tulisan berwarna putih dari nama-nama korban penembakan di Texas muncul pada latar berwarna hitam dari LED belakang panggung, mengiringi sepanjang Jojo membawakan lagu Say Love yang membuat haru suasana. (Bambang E Ros/Fimela.com)
Tidak mau membawa penonton larut dalam kesedihan, Jojo langsung kembali membawakan lagu-lagu lainnya seperti Mad Love, Leave (Get Out), dan Too Little Too Late sebagai pamungkas penampilannya di Indonesia. (Bambang E Ros/Fimela.com)
Selain Jojo, BNI Java Jazz Festival 2022 hari pertama juga dimeriahkan penampilan dari Erwin Gutawa feat Ruth Sahanaya, Lea Simanjuntak, dan Andmesh Kamaleng, serta Vina Panduwinata di atas panggung utama BNI Hall. (Foto dan teks: Bambang E Ros/Fimela.com)