3 Cara Memilih Terasi yang Enak

Ayu Puji Lestari diperbarui 21 Mei 2022, 11:35 WIB

Fimela.com, Jakarta Siapa yang suka makan sambal terasi dan segala olahannya? Terasi tebuat dari dua bahan. Ada terasi udang dan terasi ikan.

Terasi sering digunakan sebagai bumbu tambahan pada sambal dan berbagai masakan. Rasanya yang khas dan memiliki aroma sangat tajam. Karena inilah banyak orang tidak menyukai terasi, meskipun rasanya enak.

Untuk mendapatkan rasa yang pas, sebaiknya pilih terasi yang berkualitas. Bagaimana cara memilihnya? Yuk, cek 3 cara memilih terasi yang enak.

2 dari 3 halaman

Cara Memilih Terasi

Cara memilih terasi yang benar perhatikan warnanya/copyright shutterstock

Berikut adalah 3 cara memilih terasi yang enak. Jangan sampai salah pilih, ya. Simak penjelasannya di bawah ini.

Pilih yang Memiliki Kemasan Utuh

Jika kamu akan membeli terasi pastikan kemasannya utuh. Hindari membeli terasi yang kemasannya sudah rusak. Hal ini termasuk saat kamu memilih produk makanan.

Bentuknya Padat dan Kering

Terasi yang baik adalah yang memiliki bentuk padat dan kering. Meskipun  padat tapi mudah diambil dan tidak lembek.

Memiliki Warna Hitam Kecokelatan

Perhatikan wara terasi sebelum membersihkan. Terasi yang baik memiliki warna hitam kecokelatan. Jika memiliki warna kemerahan biasanya dicampur dengan pewarna tekstil.

3 dari 3 halaman

Resep Sambal Terasi yang Enak

Resep sambal teras/Copyright shutterstock.com/id/g/patera

Bahan:

  • 3 buah cabe
  • 1/2 buah tomat
  • 1 siung bawang merah
  • Garam secukupnya
  • Gula secukupnya
  • Terasi secukupnya
  • Minyak untuk menumis

Cara Membuat:

  1. Goreng cabe, tomat dan bawang merah hingga harum. Angkat, lalu tiriskan.
  2. Campur, garam, gula, terasi dan bahan yang digoreng tadi. Uleg hingga halus.
  3. Sambal terasi siap disajikan.
  4. Untuk menambah rasa kamu bisa menyajikannya dengan daun kemangi. Sajikan sambal dengan tempe atau tahu goreng.

Selamat mencoba.

WomenForWomeen