Ade Fitrie Kirana Maksimalkan Manfaat Madu Alami Biar Tetap Sehat, Caranya Begini

Anto Karibo diperbarui 20 Mei 2022, 14:44 WIB

Fimela.com, Jakarta Setiap orang memiliki cara sendiri untuk menjaga tubuh sehat dan bugar. Selain dengan pola hidup sehat, istirahat teratur, juga perlu asupan yang sehat. Seperti halnya Ade Fitrie Kirana yang memiliki cara tersendiri dalam menjaga bugar tubuhnya.

Memang, cuaca ekstrem yang tidak menentu sering terjadi di Indonesia belakangan ini. Cuaca panas dialami hampir sebagian besar wilayah Indonesia. Bila siang hari terasa panas, tak jarang pada sore dan malam hari turun hujan disertai angin kencang.

Kondisi cuaca yang tak menentu, turut mempengaruhi kebugaran tubuh. Penyakit flu, batuk hingga gangguan pada lambung biasanya menghampiri saat peralihan musim. Selebriti yang juga pengusaha, Ade Fitrie Kirana pun memberikan tips agar tetap bugar menghadapi cuaca ekstrem.

2 dari 3 halaman

Gunakan Madu

Ade Fitrie Kirana (ist)

Bintang sinetron yang mengelola bisnis kosmetik AFK Beauty Skincare dan AFK Beauty Skin Clinic ini rutin rutin mengkonsumsi madu untuk menjaga kesehatan. Apalagi sejak pandemi merebak, Ade Fitrie Kirana meningkatkan konsumsi madu alami agar daya tahan tubuhnya tetap terjaga.

"Madu telah terbukti dikonsumsi untuk membantu menjaga kesehatan oleh manusia sejak ribuan tahun silam. Tak hanya penambah rasa manis, madu ini bisa mengobati batuk, mempercepat penyembuhan luka, baik untuk mengatasi masalah pencernaan dan yang paling penting mampu menjaga daya tahan tubuh," katanya kepada awak media, Kamis (19/5/2022).

Bintang sinetron 'Raden Kian Santang' ini menjelaskan, konsumsi madu alami dua sendok makan secara rutin cukup dicampur dengan air hangat. "Cukup air hangat, saya menghindari madu yang dioles di roti atau diblender dengan bahan makanan lain karena menambah asupan karbohidrat dan kalori," imbuhnya.

3 dari 3 halaman

Besut Produk

Ade Fitrie Kirana (ist)

Berdasarkan pengalamannya menggunakan madu, akhirnya Ade Fitrie Kirana meluncurkan produk madu alami yang dikemas modern agar praktis dikonsumsi oleh masyarakat. Madu tersebut dikemas dengan merk 'AFK Honey Bee'.

Ade Fitrie Kirana menambahkan, keunggulan dari madu AFK Honey Bee adalah kaya dengan bee polen dan royal jelly. Bee pollen adalah serbuk sari dari lebah yang mengandung karbohidrat, protein, asam lemak, antioksidan, serta vitamin dan mineral.

"Bee pollen terbentuk dari campuran serbuk sari, nektar, madu, dan cairan tubuh lebah. Dan lebah ini juga menghasilkan getah yang disebut propolis. Propolis adalah getah yang dihasilkan oleh lebah ketika membuat madu," papar Ade Fitrie Kirana.

"Sedangkan Royal Jelly dikenal sebagai makanan ratu lebah dimana dipercayakan dapat meregenerasi sel sel dan sangat rekomen untuk anti penuaan dan regenerasi sel-sel tubuh," tukasnya.