Fimela.com, Jakarta Penggunaan sunscreen jadi hal yang wajib untuk melindungi kulit dari radiasi sinar matahari. Tapi, nggak jarang para pemilik kulit berminyak mengalami dilema tersendiri. Penggunaan produk tersebut malah bikin wajah semakin banjir minyak. Biar nggak mengalami masalah tersebut, penting untuk menemukan rekomendasi sunscreen untuk kulit berminyak yang bisa menyempurnakan makeup.
Jadi, jangan malah skip penggunaan produk skincare yang satu ini. Intip dulu rekomendasi sunscreen untuk kulit wajah berminyak yang bisa digunakan dalam beauty routine harianmu.
What's On Fimela
powered by
L'Oreal Paris UV Perfect Super Aqua Essence Watery Gel SPF 50+ PA++++
L'Oreal Paris memiliki cukup banyak produk sunscreen yang bisa dipilih sesuai jenis kulit. Bagi yang mencari rekomendasi sunscreen untuk kulit berminyak, varian L'Oreal Paris UV Perfect Super Aqua Essence bisa jadi pilihan.
Teksturnya berbeda bila dibandingkan dengan produk lain, yaitu lebih mengarah pada water-gel. Efek glowing pun terpancar setelah menggunakan sunscreen yang satu ini. Produk tersebut bekerja melindungi selama kurang lebih 12 jam dari sinar UVA dan UVB. Selain itu, kandungan adenosine dan Vitamin E di dalamnya dapat membantu menyamarkan tanda penuaan dini.
Biore Aqua Rich Watery Essence SPF 50+/PA++++
Bagi yang mencari rekomendasi suncreen untuk kulit berminyak, produk dari Biore yang satu ini sudah pasti layak dicoba. Biore Aqua Rich Watery Essence ini banyak jadi favorit para beauty enthusiast karena teksturnya yang ringan dan nggak bikin banjir minyak.
Formulanya mengandung Aqua Micro Capsule dengan tekstur ringan seperti air yang memberikan sensasi sejuk pada kulit. Kandungannya juga terdapat hyaluronic acid dan citrus essence yang memberikan aroma segar saat digunakan.
Skin Aqua UV Moisture Gel SPF 30 PA++
Rekomendasi sunscreen untuk kulit berminyak yang wajib dicoba selanjutnya adalah produk viral dari Skin Aqua yang satu ini. Nggak perlu ragu mencobanya, karena banyak beauty enthusiast sudah memberikan ulasan positif karena formulanya yang dinilai ringan dan cocok untuk pemilik kulit berminyak.
Skin Aqua UV Moisture Gel SPF 30 PA++ menghadirkan formula dengan proteksi ganda terhadap radiasi sinar matahari. Ada juga kandungan hyaluronic acid dan collagen yang membuat kulit terasa lebih lembut dan elastis. Selain itu, Vitamin B5 dan E yang ada di dalamnya mampu menutrisi kulit.
Azarine Hydrasoothe Sunscreen Gel SPF 45 PA++++
Selama ini anti menggunakan sunscreen karena efek dempul dan banjir minyak yang mengganggu. Kalau begitu, wajib coba rekomendasi sunscreen untuk kulit berminyak yang satu ini, yaitu Azarine Hydrasoothe Sunscreen Gel SPF 45 PA++++.
Produk tersebut memiliki kandungan bahan organik seperti green tea dan pomegranade yang kaya akan antioksidan. Selain itu, ada juga kandungan aloe vera dan propolis yang bisa menutrisi dan menghidrasi kulit wajah.
Dari beberapa rekomendasi sunscreen untuk kulit berminyak di atas, sudah tahu mana yang kira-kira mau kamu coba, Sahabat Fimela? Pastikan jangan skip produk perawatan wajah yang satu ini, karena sunscreen sangat penting untuk melindungi radiasi sinar matahari yang memberikan efek negatif untuk kulit cantikmu.