Main di Film Cinta Subuh, Cita-Cita Lama Syakir Daulay saat di Pesantren Akhirnya Terwujud

Rivan Yuristiawan diperbarui 16 Mei 2022, 22:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Satu lagi judul film yang menggunakan aktor muda Syakir Daulay sebagai pemain akan tayang di bioskop. Berjudul Cinta Subuh, film tersebut nyatanya meninggalkan kesan spesial bagi Syakir Daulay. Ia mengaku sudah sejak lama bercita-cita terlibat dalam film tersebut.

Hal itu disampaikan Syakir Daulay saat gala premier film Cinta Subuh produksi Falcon Pictures, belum lama ini. Bukan tanpa alasan, keinginan adik dari Zikri Daulay itu terlibat didalamnya lantaram cerita yang diusung begitu menyentuh.

"Cinta Subuh adalah satu-satu film yang ditonton saat saya masih dipesantren. Sampai-sampai, saat itu saya berpikir, kalau nanti jadi artis mau main film ini. Ternyata kesampaian dan banyak impian-impian Syakir yang terwujud di film Cinta Subuh ini," ungkap Syakir Daulay di Epicentrum Kuningan, Jakarta Selatan.

What's On Fimela
2 dari 3 halaman

Sudah Populer

Gala Premier film Cinta Subuh (foto: istimewa)

Memang, sebelum dibuat dengan format film, cerita Cinta Subuh sudah lebih dulu populer saat hadir dalam bentuk film pendek yang tayang di YouTube. Setelah itu, cerita tersebut lantas dibuat dalam versi novel oleh Ali Ghifari dan kembali mendapatkan antusiasme yang tinggi dari masyarakat.

"Ini sebenarnya film pendek di YouTube, terus diangkat ke buku. Terima kasih Falcon Pictures telah mengangkat ini ke layar lebar, dan hasilnya saya puas sekali," jelasnya Ali Ghifari.

3 dari 3 halaman

Muat Pesan Positif

Poster film Cinta Subuh. (Foto: Dok. Falcon Pictures)

Film Cinta Subuh sendiri bercerita tentang Angga (Rey Mbayang) yang jarang salat tepat waktu tapi jatuh hati kepada Ratih (Dinda Hauw) yang cerdas dan religius. Ratih yang mendambakan suami seperti yang taat beragama pun membuka hati untuk Angga dengan meminta satu hal yakni salat subuh tepat waktu. Ini pun tidak ditindaklajuti Angga dengan baik hingga membuat Ratih menyerah lalu ingin mengakhiri kisah cinta.

Menurut Syakir Daulay, film yang akan tayang di bioskop mulai 19 Mei 2022 ini tak hanya kental dengan cerita drama yang menyentuh. Lebih dari itu, ia menilai film gubahan Indra Gunawan itu juga memuat banyak pesan positif untuk anak muda saat ini.

"Film ini pantas untuk ditonton sama anak-anak muda, karena ceritanya relate banget," katanya.