Resep Bolu Pandan Santan Panggang yang Empuk

Endah Wijayanti diperbarui 19 Feb 2024, 16:45 WIB

Fimela.com, Jakarta Mau menikmati bolu pandan yang enak dan empuk? Yuk, coba resep bolu pandan santan panggang berikut ini. Cara membuatnya pun cukup mudah. Simak uraiannya di bawah ini.

Bahan-Bahan

  • 200 gram tepung terigu
  • 180 gram gula pasir
  • 5 butir telur ayam
  • 1/2 sdt SP
  • 130 ml santan kental
  • 50 ml minyak sayur
  • 1 sdt pasta pandan

 

2 dari 2 halaman

Cara Membuat

Ilustrasi bolu pandan./Copyright shutterstock.com/id/g/Irma+agus+suryani

1. Kocok gula dan SP dengan mixer berkecepatan tinggi hingga putih kaku berjejak.

2. Masukkan tepung terigu. Kocok dengan mixer berkecepatan rendah. Sisihkan.

3. Campur santan, pasta pandan, dan minyak. Aduk rata.

4. Tuang campuran santan ke adonan dengan diaduk balik pakai spatula.

5. Panaskan oven.

6. Olesi loyang dengan mentega dan taburan tepung terigu tipis-tipis.

7. Tuang adonan ke loyang. Hentak-hentakkan.

8. Panggang kue bolu selama sekitar 30 menit di suhu 180 derajat celcius.

Setelah kue matang dan dingin, keluarkan dari loyang dan potong sesuai selera. Selamat mencoba dan semoga suka.

#WomenforWomen