Fimela.com, Jakarta Antusiasme publik terhadap film karya anak bangsa disambut positif oleh pelaku industri. Aktor Teuku Rifnu Wikana pun optimis tren tersebut juga menular pada salah satu film yang ia bintangi, Srimulat: Hil Yang Mustahal.
Di film hasil kolaborasi MNC Pictures dan IDN Pictures itu, Teuku Rifnu Wikana berperan sebagai tokoh Asmuni. Dengan kualitas cerita dan unsur komedi yang ditawarkan, Teuku Rifnu Wikana yakin film Srimulat: Hil Yang Mustahal akan mendulang kesuksesan di bioskop.
"Aku film ini optimistis banget orang Indonesia pasti suka dan penonton membeludak, optimistis," kata Rifnu Wikana saat gala premier film Srimulat: Hil Yang Mustahal di Epicentrum Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (12/5/2022).
Biopik Grup Lawak Legendaris
Film karya sutradara Fajar Nugros itu bercerita tentang perjuangan Srimulat yang sudah populer di daerah Jawa hijrah ke Ibukota Jakarta di era tahun 1980an. Rifnu Wikana yakin nama besar Srimulat sebagai legenda lawak mampu menarik perhatian masyarakat untuk berbondong ke bioskop saat filmnya tayang mulai 19 Mei 2022 mendatang.
"Yang nggak bisa kita mungkiri bahwa orang-orang inilah (Srimulat) yang bisa menghibur kita saat itu, di mana masyarakat Indonesia di tahun-tahun itu banyak persoalan, tapi bisa menghibur kita semua," kata Rifnu Wikana.
Tantangan Peran Asmuni
Terkait perannya sebagai Asmuni sendiri, aktor 41 tahun itu mengungkap beberapa tantangan yang harus dihadapi. Salah satu yang menyulitkan Rifnu Wikana ialah dialeg dan gestur Asmuni yang sangat khas.
"Sulitnya adalah bagaimana menghadirkan, ini kan Surabaya, Asmuni kan Jawa Timuran, kesulitannya di situ, tapi sebetulnya memang prosesnya benar makanya saya bisa menghadirkan kebenaran," pungkasnya.
Pemain Lain yang Terlibat
Selain Teuku Rifnu Wikana yang memerankan tokoh Asmuni, beberapa nama lain yang juga terlibat dalam film tersebut antara lain Bio One sebagai Gepeng, Dimas Anggara sebagai Timbul, Elang El Gibran sebagai Basuki, Erika Carlina sebagai Djudjuk.
Di samping itu, ada pula nama Erick Estrada sebagai Tessy, Ibnu Jamil sebagai Tarzan, Indah Permatasari sebagai Royani, Morgan Oey sebagai Paul, Naimma Aljufri sebagai Rohanna, Rano Karno sebagai Babe Makmur, Rukman Rosadi sebagai Teguh dan Zulfa Maharani sebagai Nunung. Film Srimulat: Hil Yang Mustahal sendiri nantinya akan terbagi menjadi dua babak.