5 Rekomendasi Produk Perawatan Wajah yang Bagus untuk Kulit Sensitif, Berminyak, dan Berjerawat

Fimela Reporter diperbarui 16 Mar 2023, 21:39 WIB

Fimela.com, Jakarta Setiap tipe kulit memiliki cara perawatannya masing-masing. Namun, ada beberapa jenis kulit tertentu yang membutuhkan perawatan ekstra, seperti kulit sensitif, berminyak, dan berjerawat.

Apalagi, jika seseorang memiliki tiga jenis kulit tersebut secara bersamaan. Oleh karenanya, dibutuhkan pula jenis produk skincare yang sesuai dengan ketiga jenis kulit maupun permasalahan kulit yang mengikutinya.

Salah satu brand lokal, Wardah, terus berinovasi menciptakan produk sesuai dengan kebutuhan setiap jenis kulit, termasuk kulit sensitif, berminyak, dan berjerawat. Berikut Fimela.com rangkum lima rekomendasi produk Wardah yang cocok untuk tipe kulit tersebut!

 
2 dari 3 halaman

Rekomendasi produk

Ilustrasi skincare untuk kulit sensitif, berminyak, dan berjerawat. Credits: pexels.com by Cottonbro

1. Wardah Seaweed Balancing Facial Wash 

Salah satu produk skincare yang wajib kamu punya adalah pembersih wajah. Salah satu pembersih wajah dari Wardah yang cocok untuk kulit sensitif, berminya, dan berjerawat adalah Wardah Seaweed Balancing Facial Wash.

Sabun cuci muka ini mampu sel kulit mati tanpa menghilangkan kelembaban kulit. Setelah menggunakan sabun ini, kulit wajah tampak bersih dan terlihat lebih segar. 

Beli di sini

2.  WARDAH UV Shield Sunscreen Gel 

Selain sabun pencuci wajah, sunscreen juga tak kalah penting untuk kamu gunakan. Varian sunscreen baru dari Wardah ini mampu melindungi kulit dari Sinar UV Berbahaya dengan kekuatan SPF30 PA+++. Selain itu, tabir surya ini mampu meratakan warna kulit yang cocok untuk segala jenis kulit. 

Beli di sini

 3. Wardah C-Defense Serum 

Serum Wardah yang satu ini mengandung Hi-Grade Vitamin C Untuk mencerahkan dan mengenyalkan kulit wajah. Serum ini juga berfungsi sebagai antioksidan yang cocok untuk tipe kulit sensitif, berminya, dan berjerawat. Kandungan vitamin C-nya juga bagus untuk menghilangkan noda bekas jerawat di wajah.

Beli di sini

3 dari 3 halaman

Rekomendasi produk

Ilustrasi orang yang sedang mengguanan skincare, salah satu brand lokal Indonesia yang memproduksi skincare adalah Wardah. Credits: pexels.com by Sora Shimazaki

4. Wardah Nature Daily Witch Hazel Purifying Moisturizer Gel

Kamu sedang mencari pelembab dengan kandungan alami yang cocok untuk semua jenis kulit termasuk kulit sensitif? Wardah Nature Daily Witch Hazel Purifying Moisturizer Gel bisa jadi pilihan yang tepat. Kandungan ekstrak Witch Hazelnya mampu membantu melembabakan sekaligus meringkas pori-pori kulit. 

Beli di sini

5. Wardah Acnederm Acne Spot Treatment Gel

Produk terahir yang pantang dilewatkan oleh pemilik kulit berjerawat adalah acne spot treatment. Wardah juga memiliki spot treatment yang cocok untuk kulit sensitif, berminyak, dan berjerawat, loh, yakni Wardah Acnederm Acne Spot Treatment Gel.

Acne spot treatment ini mengombinasikan bahan aktif yang mampu menenangkan kulit wajah akibat iritasi bakteri. Kandungan willowherb extract-nya juga mampu melindungi kulit dari bakteri penyebab jerawat. 

Beli di sini

*Penulis: Ersya Fadhila Damayanti.

#Women for Women