How To: Cara Membersihkan Noda Tinta di Baju Secara Profesional 

Novi Nadya diperbarui 26 Apr 2022, 22:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Saat baju kesayangan terkena noda tinta, rasanya hari menjadi super-berantakan. Apalagi jika kita tidak yakin bagaimana cara untuk membersihkan noda tinta yang menempel pada baju.

Eits, jangan buru-buru putus asa dan menganggap noda akan selamanya tinggal di sana. Yuk, coba dulu cara membersihkan noda pada baju dengan cara profesional seperti panduan dari cleaninginstitute.org. 

Berikut ini adalah bagaimana cara memberihkan noda tinta pada baju, dilengkapi dengan step by step. Pastikan kita mengikutinya dengan seksama agar sasaran noda yang diinginkan bisa lenyap seketika. Selamat mencoba!

2 dari 3 halaman

How To Menghilangkan Noda Tinta di Baju

1. Gosok area di sekitar noda dengan alkohol atau cairan pembersih sebelum mengoleskannya langsung pada noda. 2. Tempatkan noda menghadap ke bawah di atas handuk kertas bersih. 3. Oleskan alkohol atau cairan pembersih ke bagian belakang noda. 4. Ganti handuk kertas sesering mungkin. 5. Bilas secara menyeluruh. 6. Cuci seperti biasa.
3 dari 3 halaman

Metode Alternatif Menghilangkan Noda Tinta di Baju

1. Tempatkan noda di atas mulut stoples atau gelas, pegang kain dengan kencang.

2. Teteskan alkohol atau cairan pembersih pada noda, sehingga tinta akan jatuh ke dalam wadah.

3. Bilas secara menyeluruh dan cuci.