Fimela.com, Jakarta Sedang mencari resep rendang daging sapi yang bisa langsung dicoba di rumah? Kali ini Fimela hadirkan lima resep pilihan yang bisa dicoba. Dengan bumbu kaya rempah, kita bisa membuat rendang daging yang cocok untuk menu buka puasa.
Langsung saja simak kompilasi resep rendang daging berikut ini. Temukan resep andalan atau resep favoritmu yang baru.
1. Resep Rendang Daging khas Padang
Bahan-Bahan
- 1 kg daging sapi
- 1 liter santan kental dari 3 butir kelapa (perasan pertama tanpa air)
- 550 gram kelapa parut, disangrai sampai kecokelatan
- 5 lembar daun salam
- 1 lembar daun kunyit
- 10 lembar daun jeruk
- 5 batang serai
- 1/2 batang kayu manis
- 3 butir cengkeh
- 2 sdt garam
- 1 buah kembang lawang
Bahan Bumbu yang Dihaluskan jadi Satu
- 65 gram bawang putih
- 125 gram bawang merah
- 15 gram kunyit
- 35 gram jahe
- 75 gram lengkuas
- 35 gram kemiri
- 1/2 sdt lada bubuk
- 1 sdt ketumbar
- 1 buah kapulaga
- 1/4 buah pala
Cara Membuat
1. Tumis bumbu halus dan kelapa parut sangrai. Aduk rata.
2. Masukkan daun salam, daun jeruk, daun kunyit, dan serai. Masak hingga beraroma harum.
3. Masukkan daging. Aduk rata.
4. Tuang santan. Aduk rata.
5. Masak rendang dengan api kecil hingga rendang mengering.
Cukup mudah bukan membuat rendang padang istimewa ini? Selamat memasak, ya!
What's On Fimela
powered by
2. Resep Rendang Daging Bumbu Kental
Bahan:
- 500 gr daging sapi, potong-potong
- 1 sdt garam
- 1 sdt kaldu bubuk
- 1 sdm gula pasir
Bumbu utuh:
- 3 lembar daun salam
- 3 batang serai, memarkan
- 3 cm lengkuas, memarkan
- 7 lembar daun jeruk
- 1 batang kayu manis
- 1 sdm gula merah, sisir
- 500 ml santan kental
- 200 ml air
Bumbu halus:
- 5 siung bawang putih
- 5 butir bawang merah
- 10 buah cabai merah besar
- 10 buah cabai merah kriting
- 3 butir kemiri
- 3 cm jahe
- 1 sdt ketumbar, sangrai
- 1 sdt merica butir
Cara Membuat
- Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan bumbu utuh dan masak bumbu hingga matang.
- Pastikan menggunakan minyak agak banyak sehingga bumbu tidak terlalu kering, gosong atau menempel di wajan.
- Masukkan daging yang sudah dicuci bersih. Aduk terus hingga daging berubah warna dan mulai keluar minyaknya.
- Tuang santan dan air, masak hingga mendidih. Tes rasa, tambahkan garam dan gula secukupnya. Tutup wajan, masak terus hingg kuah mengental agar bumbu meresap dan daging empuk.
- Jika tingkat kekentalan bumbu dan kematangan daging sudah pas, angkat.
3. Resep Rendang Daging Kaya Rempah
Bahan:
- 1 kg daging sapi
- 1 liter santan kental dari 2 buah kelapa
- 500 ml santan cair (sisa perasan santan kental)
Bumbu rempah:
- 9 butir kapulaga
- 7 buah cengkeh
- 7 lembar daun jeruk
- 5 lembar daun salam
- 3 batang serai, memarkan
- 2 buah bunga lawang
- 2 batang kayu manis sepanjang 5 cm
- 1/2 butir biji pala
- 1 buah asam kandis kering
- 1 lembar daun kunyit
Bumbu Halus
- 20 butir bawang merah
- 9 siung bawang putih
- 15 buah cabai merah kriting
- 2 ruas jahe
- 2 ruas lengkuas
- 2 batang serai, ambil bagian putihnya (iris tipis dahulu)
- 1 sdt kayu manis bubuk
- garam secukupnya
Cara Membuat:
- Tumis dulu bumbu halus hingga harum, masukkan semua bumbu rempah dan tumis bersama bumbu halus matang.
- Tuang santan dan masak dulu hingga mendidih. masukkan daging yang sudah dicuci bersih dan dipotong-potong. Masak terus hingga kuah kering.
- Jika masih berkuah, masak terus hingga kuahnya berkurang banyak. Aduk terus hingga bumbunya mengental dan daging empuk.
4. Resep Rendang Daging Jawa
Bahan:
- 500 gr daging sapi
- 4 lbr daun salam
- 7 lbr daun jeruk
- 2 batang serai (geprek)
- 2 ruas jahe
- 1 ruas kunyit
- 1 ruas lengkuas (geprek)
- 70 gr gula merah
- 400 ml santan kelapa
- 10 buah cabai keriting
- 3 biji kemiri
- 1 sdt ketumbar
- 10 siung bawang putih
- 12 siung bawang merah
- Garam, gula pasir, dan penyedap rasa secukupnya
Cara Membuat
- Potong-potong daging sesuai selera. Kemudian cuci dan tiriskan.
- Haluskan bumbu seperti bawang putih, bawang merah, ketumbar, kemiri, jahe dan kunyit.
- Marinasi daging sapi dengan bumbu halus selama 1 jam.
- Pindahkan daging dan bumbu yang tersisa ke dalam wajan. Tambahkan air hingga daging terendam. Masukkan garam, gula pasir dan penyedap rasa, daun salam, sereh, lengkuas dan daun jeruk.
- Masak air hingga agak meresap. Tambahkan air lagi, kemudian biarkan hingga meresap.
- Setelah daging empuk, tambahkan santan, gula merah dan masak kembali hingga bumbu benar-benar meresap ke dalam daging.
- Rendang Jawa siap disajikan dengan nasi hangat.
5. Resep Rendang Daging Spesial
Bahan-Bahan
- 1 kg daging sapi has dalam
- 1 lembar daun kunyit, sobek-sobek
- 4 lembar daun jeruk
- 2 lembar daun salam
- 1 buah bunga lawang
- 2 batang serai, geprek
- 1/2 buah pala, tumbuk
- 1/2 sdt ketumbar
- 2 sdt garam
- 2 liter santan kelapa
Bumbu Halus
- 17 butir bawang merah
- 10 siung bawang putih
- 1 ruas jahe
- 1 ruas lengkuas
- 2 ruas kunyit
- 100 gram cabai keriting
Cara Membuat
1. Tumis bumbu halus. Tambahkan santan kelapa.
2. Tambahkan daun kunyit, daun jeruk, daun salam, serai, pala, dan ketumbar. Aduk-aduk hingga mendidih.
3. Masukkan daging. Masak sambil terus diaduk-aduk dengan api kecil sampai kelihatan berminyak.
4. Masak hingga air menyusut dan keluar minyak sambil sesekali diaduk. Matikan api. Angkat dan sajikan rendang daging sapi.
Selamat mencoba!