Fimela.com, Jakarta Bagaimana cara agar bisa hidup lebih bahagia? Apa yang perlu dilakukan agar bisa mendapatkan kebahagiaan? Pertanyaan semacam itu mungkin pernah terlintas di benak kita. Bagaimana pun, cara untuk bahagia itu bermacam-macam.
Salah satu upaya untuk bisa hidup lebih bahagia adalah dengan memilih gaya hidup sederhana. Kita bisa lebih bahagia dengan gaya hidup secukupnya. Ada beberapa langkah awal yang bisa kita ambil untuk bisa lebih bahagia dengan gaya hidup sederhana.
What's On Fimela
powered by
1. Menerima Diri Seutuhnya
Mengutip buku Happiness Inside, kebahagiaan adalah sesuatu yang sangat sederhana, dan saking sederhananya sampai-sampai tidak banyak yang percaya. Untuk bahagia, kita perlu mencari dan menemukannya dari dalam. Pada dasarnya, semua perangkat kebahagiaan itu ada dan selalu ada dalam diri setiap manusia. Jadi, langkah awalnya sebenarnya tak perlu banyak "modal", yaitu cukup dengan menerima diri seutuhnya.
2. Kurangi Sikap Posesif
Maksudnya di sini adalah kita tak perlu terobsesi untuk memiliki semua hal yang kita mau atau inginkan. Jika mengacu pada hidup minimalis sebagai bagian dari upaya hidup sederhana, kita tak harus mempunyai banyak hal untuk bisa bahagia. "Menerapkan hidup minimalis berarti melawan keinginan untuk menghadirkan tiruan dunia luar di dalam rumah kita sendiri," tulis Francine Jay dalam Seni Hidup Minimalis. Miliki hal-hal secukupnya, dan jaga yang dimiliki sebaik-baiknya.
3. Perkaya Pengalaman
Mencoba gaya hidup sederhana bukan berarti hambatan untuk mencoba pengalaman baru. Justru kita akan terpacu untuk memperkaya pengalaman dalam hidup. Sebab setiap pengalaman jauh lebih berharga daripada objek atau benda yang kita beli. Pengalaman yang kita punya bisa memberi kebahagiaan yang lebih langgeng daripada sekadar punya benda atau objek.
4. Jalani Keseharian Sesuai Prioritas
Apa prioritas utama yang paling penting saat ini? Dengan gaya hidup sederhana, kita bisa punya lebih banyak waktu dan kesempatan untuk membagi dan mengatur prioritas hidup. Kita bisa lebih fokus dalam mencapai target atau tujuan hidup kita. Dengan begini, hidup jadi lebih bermakna.
5. Awali Keseharian dengan Rasa Syukur
Semakin banyak bersyukur, semakin tenang hati kita. Semakin tenang, semakin bahagia pula diri kita. Menyertai dan mengawali aktivitas setiap hari dengan rasa syukur akan membuat kita makin bahagia. Bersyukur menjadi salah satu cara paling sederhana sekaligus efektif untuk mendapatkan kebahagiaan.
Kalau menurut Sahabat Fimela sendiri, cara apa yang paling efektif untuk membuat hidup lebih bahagia? Boleh lho berbagi pengalaman atau sudut pandang yang lain di sini.
#WomenforWomen