Fimela.com, Jakarta Louis Vuitton tersentuh dan tergugah oleh situasi tragis yang terjadi di Ukraina. Jutaan anak-anak dan keluarga menghadapi langsung bahaya di area konfil secara nyata.
Louis Vuitton bermitra dengan UNICEF berjanji untuk memberi dukungan keadaan darurat di Ukraina. Dengan memberi bantuan kemanusiaan sebesar 1 juta Euro.
Yang akan dipergunakan untuk memudahkan akses air bersih, perlengkapan kesehatan dan pendidikan, sampai layanan perlindungan anak dan perawatan psikososial. Dana yang didonasikan Louis Vuitton diharapkan bisa dipergunakan secepat mungkin dalam kondisi perang di Ukraina.
Selain itu, Louis Vuitton mengundang semua orang untuk memberi dukungan dan donasinya ke UNICEF. Yang bisa diakses lewat tautan https://help.unicef.org/ukraine-emergency/louis-vuitton.
Kemitraan Jangka Panjang UNICEF dan Louis Vuitton
Dalam kemitraan jangka panjangnya dengan UNICEF, Louis Vuitton juga berjanji untuk terus memantau dan membantu anak-anak dan keluarga yang rentan. Kemitraan Louis Vuitton for UNICEF sendiri diluncurkan sejak tahun 2016 untuk membantu anak-anak yang rentan, termasuk program darurat UNICEF dalam menanggapi dengan cepat keadaan darurat atau bencana di seluruh dunia.
Di antaranya tanggap darurat krisis Covid-19 di India pada tahun 2021, ledakan di Lebanon pada tahun 20202, dan situasi yang sedang berlangsung di Afganistan pada tahun 2021. Louis Vuitton juga berkontribusi pada program bantuan UNICEF setelah serangan Boko Haram di Nigeria selama krisis Rohingya dari 2018 hingga 2019 di Bangladesh, dan masih banyak lagi lainnya dalam enam tahun terakhir.
Sejak 2016, Louis Vuitton telah mengumpulkan lebih dari 17 juta Dolar AS untuk UNICEF lewat penjualan koleksi gelang dan liontin Silver Lockit. Versi baru dari gelang tersebut dirilis setiap tahun untuk terus mendukung UNICEF.
#WomenForWomen