4 Tips Menghadapi Masalah Bersama Pasanganmu

Fimela Reporter diperbarui 13 Mar 2022, 11:45 WIB

Fimela.com, Jakarta Romantic relationship tidak akan lepas dari berbagai masalah di dalamnya. Baik masalah dalam hubungan, ataupun masalah pribadi. Biasanya masalah yang ada akan menjadi sumber pertengkaran dalam hubungan. Namun tidak jarang masalah yang ada malah mendekatkan satu dengan yang lain.

Dalam meresponi sebuah masalah dalam romantic relationship tentunya memerlukan cara yang benar supaya masalah tersebut dapat terselesaikan dengan solusi, bukan malah menjadi panjang. Untuk itu, diperlukan komunikasi dan pemahaman satu dengan yang lain secara intensif dan efektif, terlebih jika masalah tersebut merupakan masalah pribadi atau masalah satu orang dalam hubungan.

Masalah pribadi biasanya malah akan berujung pada pertengkaran ketika tidak dikomunikasikan dengan baik dengan pasanganmu. Contohnya adalah masalah pekerjaan. Ketika kamu memiliki masalah dalam pekerjaan seperti hilang fokus saat bekerja yang berujung pada adanya peringatan dari atasanmu, yang tentunya membuatmu lelah dan bad mood jika tidak dikomunikasikan dengan pasanganmu, malah akan menjadi sebuah bahan pertengkaran. Seperti pacarmu bercanda di waktu yang tidak tepat, guyonan yang biasanya tidak offensive menjadi membuatmu tersinggung karena kamu sedang bad mood, atau hal-hal lainnya yang dapat memicu pertengkaran.

Oleh karena itu, berikut beberapa tips yang dapat kamu dan pasanganmu lakukan ketika menghadapi masalah dalam hubungan.

What's On Fimela
2 dari 2 halaman

Berkomunikasi

ilustrasi pasangan bahagia/copyright by imtmphoto (Shutterstock)

Yang paling utama dalam menyikapi masalah adalah dengan berkomunikasi dengan pasanganmu. Ketika kamu berkomunikasi secara efektif dengan pasannganmu, kemungkinan besar masalah tersebut akan selesai dengan solusi yang tepat. Hal ini dikarenakan dengan berkomunikasi, pasanganmu dapat mengetahui isi hati, pikiran, dan keluh kesahmu sehingga dapat diselesaikan bersama. Perlu diingat, dalam sebuah hubungan romantis terdapat dua orang di dalamnya, sehingga jangan berpikir untuk menyelesaikan masalah atau malah memendam masalah sendirian.

Saling mengerti

Ketika pasanganmu berkeluh kesan ataupun menyampaikan isi hati dan pikirannya, usahakan untuk memahami pasanganmu. Kamu dapat memulai dengan melihat masalah dari sudut pandang pasanganmu. Walaupun kamu tidak memiliki solusi, kamu dapat menghargai pasanganmu dengan mendengarkan keluh kesah pasanganmu. Jangan memotong cerita atau malah melakukan sesuatu yang membuat pasanganmu tersinggung dan merasa tidak dihargai.

Saling menguatkan

Dalam romantic relationship, perlu adanya pemahaman bahwa dalam hubungan tersebut kamu harus saling menguatkan dengan pasanganmu. Terlebih ketika pasanganmu menghadapi masalah. Sebagai pasangannya, kamu adalah orang terdekatnya setelah keluarga. Mungkin terdapat beberapa masalah yang tidak dapat diceritakan ke keluarganya sehingga tugasmu sebagai pasangan yang baik adalah menguatkan pasanganmu. Menguatkan dalam hal ini dapat dimulai dengan hal yang sederhana seperti membelikan pasanganmu makanan kesukaannya, memperhatikan pola makan dan tidurnya, serta menjadi selalu ada untuk pasanganmu sehingga ia tidak merasa sendiri.

Tidak meremehkan masalah pasanganmu

Ketika kamu mendengarkan cerita ataupun keluh kesah pasanganmu terhadap masalahnya, jangan meremehkan masalah pasanganmu. Masalah yang mungkin buatmu itu biasa saja, bisa jadi untuk pasanganmu masalah tersebut adalah masalah yang besar. Perlu diingat bahwa setiap manusia hidup dengan latar belakang, kemampuan, dan karakter yang berbeda-beda. Dibandingkan kamu meremehkan masalah pasanganmu, akan jauh lebih baik jika kamu mau mendengarkan cerita pasanganmu.

Ditulis oleh: Cantika Indah Santosa